Berita Altcoins · 5 min read

5 Altcoin Ini Diprediksi Naik, Harapan Saat Market Lesu?

5 Altcoin Diprediksi Naik

Keadaan pasar kripto pada Jumat (04/11/22) masih terlihat lesu di zona merah setelah pengumuman kenaikan suku bunga dari Fed kemarin, di tengah kondisi ini terpantau ada lima altcoin yang mengalami peningkatan cukup besar dan menjadi harapan ketika market sedang lesu.

Beberapa diantaranya adalah Litentry (LIT), Litecoin (LTC), Basic Attention Token (BAT), SushiSwap (SUSHI), dan Theta Token (THETA), yang diprediksi oleh trader @macnBTC.

1. Litenty (LIT)

Altcoin pertama, yaitu Litenty (LIT) yang terlihat membuat pola double-bottom pada Mei dan September 2022 yang mana memiliki implikasi bullish. Selain itu, pola tersebut digabungkan dengan divergensi bullish pada RSI mingguan. 

Grafik Litenty (LIT). Sumber: TradingView 

Kemudian, pada 3 November 2022 harga LIT keluar dari area resistensi horizontal $1,10 dalam jangka panjang. Penembusan tersebut juga dikombinasikan dengan peningkatan RSI di atas 50. 

Kenaikan kemungkinan akan terus berlanjut menuju resistensi terdekat berikutnya di sekitar $2, sebaliknya jika gagal menembus di atas area resistensi $1,10 maka kemungkinan prediksi bullish tidak terjadi.

Sementara, pada saat penulisan harga Litenty diperdagangkan di $1,186 pukul 10.13 WIB dan mengalami kenaikan hingga 38% selama 24 jam terakhir, berdasarkan CoinMarketCap.

2. Harga Litecoin (LTC) 

Altcoin selanjutnya adalah Litecoin telah mengalami peningkatan sejak 13 Oktober 2022 saat harganya diperdagangkan di bawah kisaran terendah $52. Sementara pada saat ini harga LTC sedang mencoba untuk menembus di atas area resistensi $64. 

Grafik Litecoin (LTC). Sumber: TradingView 

Jika ini berhasil maka resistensi berikutnya akan berada di $80, yang dibuat oleh penurunan jangka panjang garis resistensi.

Kemudian pergerakan ke atas yang sedang berlangsung juga didukung oleh RSI, yang telah meningkat di atas 50 setelah menghasilkan divergensi bullish (garis hijau).  

Jika gagal untuk mencapai penutupan harian di atas area $64, maka akan membatalkan prediksi bullish pada altcoin ini.

Sementara, pada saat penulisan harga Litecoin diperdagangkan di $62,30 pukul 10.50 WIB, berdasarkan CoinMarketCap.

3. Basic Attention Token (BAT)

Selanjutnya ada pada harga Basic Attention Token (BAT) yang membentuk pola keluar dari garis resistensi, sehingga menurun jangka pendek pada 2 November 2022 dan mencapai tertinggi $0,352 pada hari berikutnya.

Penembusan tersebut didukung oleh RSI, yang bergerak di atas 50 setelah menghasilkan divergensi bullish (garis hijau).

Grafik Basic Attention Token (BAT). Sumber: TradingView

Harga BAT sekarang menghadapi resistensi kuat di $0,355. Area ini sangat penting karena sesekali bertindak sebagai support (ikon hijau) dan resistensi (ikon merah) sejak Mei. Jika harga BAT berhasil bergerak di atasnya, diperkirakan akan naik menuju $0,470.

Jika mengalami kegagalan untuk mencapai penutupan di atas area $0,355, maka akan membatalkan potensi aksi harga bullish pada altcoin ini.

Sementara, pada saat penulisan harga BAT diperdagangkan di $0,3223 pukul 10.52 WIB, berdasarkan CoinMarketCap.

4. SushiSwap (SUSHI)

Berikutnya adalah altcoin SushiSwap (SUSHI) telah meningkat sejak polanya berada di bawah area support $1,10 pada 25 September 2022 (lingkaran merah).

Pergerakan ke atas menyebabkan level tertinggi $1,89 pada 30 Oktober, yang menyebabkan penembusan dari area resistensi $1,62.

Grafik SushiSwap (SUSHI). Sumber: TradingView 

Kemudian setelah memantul di area $1,62 dan memvalidasinya sebagai support (ikon hijau), SUSHI telah meningkat secara substansial selama 24 jam terakhir.

Namun ada kekurangan resistensi di atas harga saat ini. Dengan demikian, harga SUSHI dapat bergerak ke atas menuju resistensi selanjutnya di $2.94, dan ini akan menjadi gerakan ke atas sebesar 62%. 

Di sisi lain, penutupan harian di bawah area $1,62 akan menunjukkan bahwa penembusan tidak dapat dipertahankan dan pengujian ulang $1,10 mungkin terjadi.

Sementara, pada saat penulisan harga Sushiswap diperdagangkan di $1,727 pukul 10.53 WIB dan mengalami kenaikan 7,60% selama 24 jam terakhir, berdasarkan CoinMarketCap.

5. Theta Token (THETA)

Altcoin terakhir ada pada THETA yang telah menurun di bawah garis resistensi turun sejak April. Pergerakan ke bawah ini menyebabkan level terendah $0,91 pada 13 Oktober 2022.

Grafik THETA. Sumber: TradingView 

Setelah membuat sumbu panjang yang lebih rendah (ikon hijau), harga THETA keluar dari garis pada 23 Oktober. Sejauh ini, telah mencapai level tertinggi $1,28. 

Karena kurangnya resistensi overhead, tampaknya pergerakan ke atas akan berlanjut menuju setidaknya $1,70.

Di sisi lain, penurunan di bawah level terendah kemarin di $1,11 (garis merah) akan membatalkan hipotesis bullish pada altcoin tersebut.

Sementara, pada saat penulisan harga THETA diperdagangkan di $1,234 pukul 10.54 WIB, berdasarkan CoinMarketCap.

Baca juga: Apa Itu Theta Network? Panduan untuk Pemula


Perlu diingat kembali bahwa artikel ini bersifat analisis dan bukan saran atau ajakan untuk trading atau investasi. Artikel dapat dijadikan tambahan untuk membantu analisis pribadi keputusan dan tanggung jawab kerugian serta keuntungan berada di individu masing-masing.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Nabiila Putri Caesari

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.