Linkedin Share
twitter Share

Trading · 5 min read

Wajib Baca Ini Jika Kamu Ingin Pakai TradingView!

Cara menggunakan tradingview

Terjun sebagai trader tentunya akan bercengkrama dengan grafik harga. Untuk memperoleh data grafik harga, diperlukan platform yang menyediakannya. Salah satu platform penyedia data grafik harga yang umum digunakan trader adalah TradingView.

TradingView memiliki berbagai fitur yang diperlukan trader, tidak hanya sebagai penyedia grafik harga tapi juga terdapat banyak tools yang dapat digunakan untuk analisis teknikal.

Dengan menguasai TradingView maka sudah selangkah di depan untuk menjadi trader yang baik. Artikel ini membahas tentang cara menggunakan TradingView dari dasar.

Apa itu Tradingview

TradingView adalah platform penyedia data grafik harga atau charting dengan berbagai tools yang dapat dimanfaatkan trader dalam melakukan analisis.

Platform ini memiliki cakupan data yang luas dan hampir memiliki semua grafik harga mulai dari grafik harga saham di berbagai bursa negara, valuta asing, indeks, komoditas dan juga kripto.

Tools dan fitur yang dimiliki juga beraneka ragam seperti drawing tools yang dapat digunakan oleh trader untuk menggambar garis atau kurva untuk analisis, berbagai macam indikator trading, serta fitur pengingat harga.

Tak hanya sebagai platform charting, TradingView juga sebuah platform komunitas dimana trader dapat berbagi ide analisis dan berinteraksi dengan trader lain.

Baca juga: Cara Analisis Teknikal Aset Crypto

Fungsi Tradingview

Sesuai dengan fitur yang dimiliki, trader dapat memfungsikan TradingView sebagai alat bantu dalam membuat analisis teknikal serta mendapatkan insight trading dari komunitas.

Menentukan Entry dan Exit

Dengan mengkombinasikan berbagai indikator trading yang ada, trader dapat melakukan analisis untuk membuka posisi (entry) dan menetapkan target keluar posisi (exit)

Melihat Tren Harga

Dengan berbagai macam jenis grafik seperti: grafik garis, candlestick, dan heikin ashi, trader dapat melihat tren harga. Ditambah dengan penggunaan indikator, trader juga dapat mengidentifikasi keberlanjutan suatu tren harga.

Baca juga: Cara Membaca Candlestick 1 Menit untuk Pemula Hingga Ahli!

Mencoba Strategi Trading

Trader dapat membuat indikator sendiri dengan sedikit kemampuan koding dan menguji coba strategi (backtesting). Jadi trader tidak perlu menaruh risiko untuk mencoba strategi secara langsung di pasar nyata.

Mendapatkan Refrensi Trading

TradingView juga merupakan sebuah platform komunitas dengan banyak trader aktif yang membagikan ide set up trading mereka. Dengan melihat berbagai macam refrensi, maka trader dapat melihat berbagai sudut pandang untuk melihat pergerakan harga.

Fitur-fitur yang ada di Tradingview

Grafik Harga

Fitur dasar dari TradingView adalah tampilan grafik harga. Grafik harga dapat diakses dengan mengetik simbol pasang perdagangan pada kolom search markets here di tampilan awal situs TradingView.

Drawing Tools

Setelah dapat mengakses tampilan grafik harga, di jendela yang sama terdapat drawing tools di sebelah kiri. Tools ini berguna untuk menggambar garis, kurva, bentuk geometris, serta menambahkan teks pada tampilan grafik harga.

Indikator

Pada jendela grafik harga, di bagian atas terdapat menu dengan tulisan Indicators. Menu ini memuat beraneka ragam indikator trading yang dapat ditemukan dengan mengetikkan nama indikator yang ingin digunakan.

Pengingat Harga

Pada bagian atas di samping kanan menu Indicators terdapat menu Alert yang berfungsi sebagai pengingat harga pada kondisi tertentu.

Komunitas

Pada jendela grafik harga bagian samping kanan terdapat community tools yang dapat digunakan untuk berinteraksi dengan pengguna lain melalui pesan pribadi, berkomunikasi melalui chat room publik, serta melihat headline berita seputaran market.

Baca juga: Cara Analisis Fundamental Aset Kripto

Alat Strategi

Alat ini terletak pada bagian bawah tampilan grafik harga. Terdapat tools screener yang berfungsi untuk melihat sentiment jual-beli dan performa harga.

Alat pine editor untuk menuliskan kode program (untuk tingkat lanjut). Alat strategy tester untuk mencoba strategi trading dengan kombinasi indikator (untuk tingkat lanjut). Terakhir ada alat paper trading yang dapat digunakan trader untuk simulasi trading secara virtual dengan pasar nyata (real time).

Baca juga: Cara Trading Crypto Bagi Pemula!

Cara Menggunakan Tradingview

Buat Akun

TradingView dapat digunakan tanpa membuat akun, hanya saja fitur-fiturnya menjadi sangat terbatas sehingga alangkah baiknya jika membuat akun terlebih dahulu.

Membuat akun bisa dengan menghubungkan akun Google dan tersedia akun lainnya yang dapat dihubungkan.

Buat akun di TradingView

Perlu diketahui bahwa platform ini dapat digunakan secara gratis dengan fitur yang sudah cukup memadai. Pada artikel ini, semua fitur yang dibahas dapat diakses dengan akun gratis.

Menampilkan Grafik Harga

Pada halaman awal TradingView akan terdapat kolom dengan tulisan search markets here

Ketika kolom tersebut di klik, maka akan muncul search bar pada bagian atas dan tampilan berbagai pasang perdagangan.

Ketikan Simbol Pasangan Perdagangan

Grafik harga ETH/USD

Ketikkan simbol pasang perdagangan dan kemudian klik pasang perdagangan yang diinginkan pada baris hasil pencarian.

Misal grafik harga yang ingin ditampilkan adalah Ethereum dengan pasangan US Dollar, maka simbol yang diketik adalah ETHUSD.

Tampilan grafik harga secara default seperti pada tampilan di atas. Tampilan di samping kanan grafik harga adalah community tools dan biasanya jarang digunakan dalam proses charting. Agar tampilan grafik harga lebih luas, maka tekan hide tab untuk menutup tampilan community tools.

Pengguna juga dapat mengecilkan atau memperbesar ruang lingkup tampilan grafik harga dengan melakukan scroll dari mouse.

Mengatur Timeframe

Timeframe berfungsi untuk melihat tren harga jangka pendek maupun jangka panjang. Pada bagian atas grafik harga, terdapat menu timeframe (ditunjuk anak panah). 

Gunakaan timeframe

Terdapat banyak timeframe yang disediakan mulai dari 1 menit (1m) hingga 12 bulan (12M). Untuk melihat pergerakan harga jangka pendek maka bisa gunakan timeframe 1 menit hingga 1 jam. Sementara untuk jangka panjang bisa gunakan timeframe lebih dari 1 jam.

Baca juga: Apa itu Time Frame di Trading Crypto

Menggunakan Drawing Tools

Drawing tools digunakan untuk menggambar seperti menggambar garis support dan resistance, menggambar fibonacci retracement, menentukan rentang hari antar harga, serta menentukan persen perubahan harga. Dalam artikel ini akan dijelaskan beberapa penggunaan tools.

Menggambar Support dan Resistance

Dari yang paling sederhana yakni menggambar support dan resistance, pada tampilan grafik harga di samping kiri terdapat menu Trend Line Tools kemudian pilih Trend Line.

Penggunaan trend line

Setelah memilih Trend Line, tarik garis lurus melintang dari kiri ke kanan pada area support dan resistance. Dengan demikian garis support dan resistance berhasil dibuat.

Membuat support and resistance

Menggambarkan Fibonacci Retracement

Fibonacci retracement digunakan untuk melihat level-level support dan resistance.

Untuk menggambar fibonacci retracement dapat menggunakan menu Gann and Fibonacci Tools dan pilih Fib Retracement.

Menggambar fibonacci retracement

Kemudian tarik garis putus-putus secara diagonal antara harga di waktu yang berbeda. Fibonacci retracement sudah jadi dan akan muncul berbagai level support dan resistance dengan warna yang berbeda-beda.

Support dan resistance dengan warna yang berbeda-beda

Menentukan Rentang Hari Antar Harga

Biasanya fitur ini digunakan untuk melihat seberapa lama suatu harga aset mencapai harga tertentu, misal rentang hari menuju all time high (ATH). Pada menu Prediction and Measurement Tools, pilih Date Range.

Prediction and Measurement Tools

Kemudian tarik garis dari kiri ke kanan, maka akan muncul jarak hari antara harga awal dengan harga akhir. Misal pada contoh ini, jarak antara harga ATH Ethereum pada tahun 2017 dan ATH pada tahun 2021 adalah 1.395 hari.

Melihat rentang hari antar harga

Menentukan Persentase Perubahan Harga

Tools ini berfungsi untuk melihat perubahan harga pada rentang waktu tertentu dalam persen.

Pada menu Trend Line Tools pilih Info Line, kemudian tarik garis dari harga satu ke harga lainnya.

Melihat presentase perubahan harga

Misalnya pada contoh ini, perubahan harga ETH terhadap USD dari 1 Januari 2023 hingga 10 Februari 2023 adalah sebesar +29,86%.

Masih banyak drawing tools lain dengan fungsi yang beraneka ragam yang bisa dieksplorasi kemudian.

Menggunakan Indikator

TradingView memiliki indikator yang sangat lengkap seperti moving average (MA), relative strength index (RSI), volume, dan lain sebagainya.

Untuk memunculkan indikator, pilih menu pada bagian atas tampilan grafik harga dengan tulisan Indicators.

Memilih indikator

Setelah di klik maka akan muncul search bar  dan kemudian ketikkan nama indikator yang ingin digunakan. Akan muncul hasil pencarian dan pilih nama indikator yang sesuai dengan yang ingin digunakan.

Perlu dicatat bahwa untuk akun gratis, hanya bisa menggunakan 3 indikator dalam satu tampilan grafik harga yang sama.

Baca juga: Apa itu Moving Average? Panduan Lengkap untuk Pemula

Menggunakan Screener

Screener dapat digunakan untuk melihat performa harga dan sentiment jual-beli. Alat ini terdapat pada menu bagian bawah tampilan grafik harga.

Menggunakan screener

Terdapat 3 jenis screener yakni Stocks Screener untuk saham, Forex Screener untuk pasar valuta asing, dan Crypto Pairs Screener untuk aset kripto.

Memilih aset yang ingin dilihat dengan screener

Untuk melihat sentiment jual-beli aset, maka ubah pilihan menjadi Trend-Following (lihat tanda panah). Untuk melihat performa harga maka ubah pilihan menjadi Performance.

Menggunakan Paper Trading

Selain sebagai platform charting, TradingView juga dapat digunakan untuk uji coba trading dengan Paper Trading.

Untuk membuat akun Paper Trading maka pada tampilan grafik harga bagian bawah, klik menu Trading Panel kemudian tekan Connect untuk mengaktifkan akun.

Menggunakan paper trading

Akun Paper Trading berhasil dibuat dengan modal virtual sebesar US$100.000. Selanjutnya untuk membuka posisi maka arahkan kursor ke bagian atas tampilan grafik harga, di bawah nama pasang perdagangan. 

Terdapat dua pasang harga berwarna merah dan biru. Untuk membuka posisi jual maka tekan bagian harga warna merah, sementara untuk membuka posisi beli maka tekan bagian harga warna biru. Selanjutnya akan muncul kolom konfirmasi trading pada bagian samping kanan tampilan grafik harga.

Tampilan grafik harga

Menemukan Refrensi Trading di Komunitas

Menu ini ada  di luar tampilan grafik harga. Jadi untuk menemukan fitur ini maka kembali menuju tampilan awal situs TradingView.

Menemukan refrensi trading dari komunitas

Pada deretan menu bagian atas, pilih Community dan pilih submenu Trade ideas.

Refrensi strategi untuk trading

Terdapat banyak kiriman dari komunitas yang berisikan insight tentang berbagai market seperti analisis harga aset kripto tertentu. Disini trader dapat melihat berbagai sudut pandang dan analisis terhadap market.

Kelebihan Tradingview

Fitur Sangat Lengkap

Untuk akun tidak berbayar, fitur pada TradingView terbilang sangat lengkap dan memenuhi kebutuhan trader.

Komunitas yang Besar

TradingView memiliki jumlah pengguna lebih dari 30 juta dari seluruh dunia dan memiliki komunitas dengan insight market yang bagus.

Kekurangan Tradingview 

Konten yang Tidak Terkurasi

Konten yang berbau tidak senonoh memang sudah disortir terlebih dulu, akan tetapi konten yang dibagikan oleh komunitas TradingView tentang ide trading tidak dikurasi.

Jadi ada potensi bahwa terdapat golongan yang memanfaatkan komunitas ini untuk membagikan insight dengan tujuan FOMO, FUD, atau keperluan skema pump and dump.


Itu dia penjelasan soal tradingview dan cara menggunakannya, dengan alat ini kamu dapat melakukan berbagai hal yang bisa mendukung analisis harga aset yang ingin diteliti dan menentukan strategi yang digunakan untuk waktu buka atau tutup posisi perdagangan.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

Topik

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.