Berita Regulasi · 7 min read

Masyarakat El Salvador Demo Tolak Bitcoin Walau Survei Perlihatkan Persetujuan Adopsi

El Salvador nampaknya masih dalam kondisi panas setelah pemerintahnya meresmikan adopsi Bitcoin sebagai alat pembayaran.

Kondisi ini semakin memburuk dengan adanya demo dari masyarakat yang diadakan untuk menolak adopsi Bitcoin tersebut.

Demo ini nampaknya terjadi setelah adanya survei mengenai adopsi Bitcoin di El Salvador yang dijawab oleh masyarakat.

Walau sebelumnya masyarakat telah terlihat bercampur dengan pihak yang setuju lebih besar dari menolak, pihak yang lebih sedikit tersebut nampaknya memperbesar pandangannya.

Untuk saat ini kondisi terlihat masih terpantau dalam demo dengan masyarakat yang tidak setuju melakukan demo di depan Gedung Pertemuan Nasional El Salvador.

Masyarakat El Salvador Demo Tolak Adopsi Bitcoin

Penolakan ini nampaknya juga merupakan sebuah persoalan politik akibat adanya beberapa pihak yang ikut dengan spanduk penolakan presiden saat ini.

Terdapat beberapa demonstran yang mengeluarkan spanduk “Fight Against Bukele’s Regime” atau dalam bahasa Indonesia adalah “Melawan Rezim Bukele”.

Spanduk tersebut disandingkan dengan adanya beberapa demonstran lain yang mengeluarkan tulisan “No to Bitcoin” atau artinya “Tidak pada Bitcoin”.

Demo ini terlihat tersebar dalam sebuah video yang beredar dari surat kabar lokal bernama La Prensa Gráfica.

Besarnya pandangan ini lebih mengenai tentang politik dan bukan soal Bitcoin terlihat dari pemimpin demo ini.

Pemimpin dan organisir demo ini adalah organisasi Bloque de Resistencia y Rebeldia Popular yang dikenal sebagai organisasi “anti pemerintah”.

Mereka melandasi adanya demo ini akibat hukum baru mengenai Bitcoin yang menurut mereka diterapkan tanpa konsultasi pada masyarakat. Mereka menyatakan,

“Implementasi hukum baru oleh Presiden Nayib Bukele dilakukan tanpa konsultasi dengan masyarakat, bergerak secara improvisasi, dan tanpa adanya penelitian lebih dalam secara teknis.”

Mereka juga berargumen bahwa dengan meresmikan Bitcoin, nantinya pemerintah akan mempermudah adanya transaksi yang tidak legal.

Selain itu mereka menganggap bahwa nantinya akan ada kerusakan sistem moneter yang berlebih dan akan merugikan masyarakat menengah ke bawah.

Banyak Tekanan untuk Pemerintah

Penolakan besar-besaran ini membuat adanya kejutan bagi masyarakat yang melihat secara internasional dari luar El Salvador.

Hal tersebut disebabkan sebelumnya terdapat hasil survei yang membuktikan bahwa lebih banyak masyarakat yang mendukung dibandingkan menolak.

Survei tersebut telah lama dilaksanakan bahkan sebelum Presiden Bukele meresmikan hukum baru ini dan masih dalam tahap perencanaan.

Namun para demonstran saat ini berargumen bahwa masyarakat masih menolak bersama dengan mengajak pebisnis di El Salvador.

Mereka merasa ini hanya akan bermanfaat untuk beberapa pihak kecil dan akan merusak keseimbangan antara pendapatan dan harga pasar.

Selain itu saat ini pihak yang menolak terlihat menggelar konferensi pers dengan tema besar ”Tidak Ada yang Menginginkan Bitcoin”.

Selain itu saat ini juga terdapat tuntutan dari beberapa pihak yang menganggap adanya nepotisme dibalik adopsi Bitcoin untuk kepentingan bisnis. Namun presiden telah menolak rumor tersebut.

Saat ini, pihak oposisi dari Presiden Bukele juga terlihat akan menuntutnya terkait kasus ini dengan landasan hukum ini merupakan keputusan yang tidak konstitusional.

Dengan juga adanya kritik dari International Monetary Fund dan World Bank nampaknya saat ini pemerintah El Salvador sedang mengalami banyak tekanan.

Namun, Presiden Bukele tetap yakin bahwa tidak ada yang bisa menghentikan adopsi Bitcoin dalam negaranya. Ia juga menyadari dari awal bahwa adopsi ini tidak akan mudah.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Naufal Muhammad

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.