
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Editors Choice · 6 min read
Aset kripto telah menjadi aset yang diperhitungkan dalam dunia investasi dan ekonomi pada 2024. Kripto juga telah dianggap menjadi salah satu kendaraan untuk memperoleh kekayaan.
Hal tersebut bisa dilihat dari semakin banyaknya orang yang menghasilkan pundi-pundi uang melalui kripto. Lalu, bagaimana cara untuk menjadi kaya melalui kripto? Berikut adalah tujuh metode yang bisa dicoba untuk menghasilkan uang dan menjadi kaya di dunia kripto.
Mengikuti presale atau tahap penjualan awal dari koin atau token baru bisa sangat menguntungkan jika menemukan proyek yang tepat. Biasanya, harga aset kripto ini lebih murah sebelum diluncurkan ke pasar terbuka.
24H. PRESALE STARTS NOW 🔥🐸🔥
— Darkfarms㊙️ (@Darkfarms1) March 12, 2024
Address to send $SOL :
6jfC9p4jzTBTGpMrbR8H464kNo1SBGNCW17oDETzSJrf
No exact price, $BOME will be allocated by % of contribution during 24h. presale.
Send $SOL from your personal wallet to get airdrop(NOT EXCHANGE or wallet where you cannot add… pic.twitter.com/8WiF4MN94Q
Sebagai contoh, fenomena beberapa bulan lalu yakni presale meme coin di jaringan Solana yang diawali oleh memecoin Book of Meme (BOME) oleh NFT artis Darkfams. BOME berhasil mencetak orang kaya baru berkat harga token yang melambung tinggi.
Namun, perlu dicatat bawah tidak semua presale akan berhasil, terdapat juga banyak presale yang gagal memenuhi harapan pembelinya dengan harga token pasca peluncuran lebih rendah daripada harga presale. Jadi pastikan untuk memiliki keyakinan terhadap suatu proyek dan riset terlebih dahulu.
Baca juga: Memecoin BOME Anjlok 50% Pasca Listing di Binance
Staking memungkinkan kamu untuk mendapatkan imbal hasil hanya dengan memegang aset kripto tertentu dalam wallet yang mendukung staking. Ini adalah cara yang baik untuk mendapatkan pendapatan pasif dari aset yang sudah dimiliki.
Sebagai contoh, untuk ekosistem Cosmos, wallet seperti Keplr dan Leap Wallet mendukung staking aset kripto melalui antarmuka secara langsung. Salah satu aset kripto pada ekosistem Cosmos antara lain Celestia, yang memberikan estimasi imbal hasil staking sebesar 10,78% per tahun.
Namun perlu diperhatikan bahwa staking memiliki risiko bernama slashing yang terjadi ketika validator yang dipilih sebagai wadah staking mengalami kegagalan dalam menjalankan fungsinya. Hal ini dapat mengakibatkan kehilangan beberapa aset kripto karena validator dikenakan penalti.
Pemain bisa mendapatkan aset kripto gratis dengan bermain game berbasis NFT. Game P2E ini sering kali memiliki ekonomi dalam game yang memungkinkan pemain menghasilkan uang nyata dengan mengkonversi aset kripto yang didapat dari bermain game.
Kepopuleran game play to earn (P2E) dimulai ketika game Axie Infinity diluncurkan pada akhir tahun 2020. Axie Infinity populer di kawasan Asia Tenggara, terutama di Filipina yang beberapa warganya menjadi gamer Axie Infinity full time untuk mendapatkan penghasilan.
Namun, perlu diperhatikan secara umum game P2E memiliki masa jayanya. Sehingga bukan menjadi cara yang bisa digunakan dalam jangka panjang. Sebaiknya pemain memasuki game ketika masa awal-awal perilisannya dan ketika permainan masih populer.
Baca juga: Game Web3 Pixels Berhasil Lampaui 1 Juta Pengguna Harian
Yield farming dan lending melibatkan meminjamkan atau mendepositkan aset kripto di platform DeFi untuk mendapatkan imbal hasil (yield). Ini adalah cara lain untuk memaksimalkan pendapatan dari aset kripto yang sudah dimiliki.
Sebagai contoh, platform lending seperti Aave, Compound, dan Silo Finance memberikan bunga kepada mereka yang meminjamkan aset pada platform. Protokol seperti Pendle menawarkan yield tetap yang dapat menjadi pilihan untuk tambahan pendapatan dari yield.
Perlu diperhatikan bahwa menggunakan DeFi sebagai alat untuk mendapatkan yield juga memiliki risiko pada kerentanan smart contract. Jika platform DeFi yang digunakan mengalami serangan hack, maka aset kripto pengguna juga dalam bahaya.
Baca juga: Mengenal Yield Farming untuk Pemula
Day trading atau trading harian adalah metode di mana individu membeli dan menjual aset kripto dalam jangka waktu pendek untuk memanfaatkan fluktuasi harga. Strategi ini memerlukan analisis pasar yang tajam dan pengalaman yang ekstra.
Timeframe yang digunakan dalam day trading biasanya kecil seperti 5 menit (5m), 15m, hingga 1 jam. Volatilitas harga dengan arah naik dan turun dalam jangka pendek dapat dimanfaatkan trader dengan melakukan trading kontrak futures.
Namun perlu diperhatikan bahwa trading merupakan kegiatan berisiko, terutama trading futures yang memungkinkan pengguna untuk memperoleh keuntungan signifikan, tetapi juga memiliki potensi kerugian yang besar.
Banyak individu memilih strategi jangka panjang dengan membeli dan memegang aset kripto dalam waktu yang lama. Mereka mengharapkan kenaikan harga yang signifikan di masa depan. Ini adalah cara yang lebih pasif tetapi berpotensi menguntungkan.
Sebagai contoh, terhitung sejak 1 Januari 2023 atau 522 hari (sekitar 1 setengah tahun) sebelum artikel ini ditulis (5/6/24), Bitcoin (BTC) telah mengalami kenaikan harga lebih dari 300%. Ini berarti, investasi sebesar Rp10 juta telah bernilai lebih dari Rp40 juta dalam 522 hari.
Namun, perlu dicatat bahwa dalam berinvestasi jangka penjang, pemilihan aset dan kesabaran menjadi sangat penting. Sebab, tidak semua aset dalam 522 hari menghasilkan keuntungan seperti Bitcoin dan tidak semua orang bertahan ketika harga Bitcoin anjlok untuk beberapa waktu.
Baca juga: Trader Veteran Prediksi Harga Bitcoin Capai Puncaknya pada Agustus 2025
Airdrop adalah cara yang bagus untuk mendapatkan kripto secara gratis, namun ada juga yang memerlukan modal. Individu hanya perlu menyelesaikan beberapa tugas seperti mendaftar di platform tertentu, berinteraksi dengan platform atau mengikuti media sosial mereka.
Sebagai contoh, proyek game berbasis di jaringan TON, Notcoin (NOT), baru-baru ini memberikan airdrop kepada para pemain setianya. Airdrop Notcoin terbilang hampir gratis, hanya memerlukan modal paket data dan waktu untuk menyelesaikannya.
Namun dalam airdrop kripto, perlu bagi tiap individu untuk mengkurasi tiap proyek kripto yang potensial akan memberikan airdrop. Hal ini karena tidak semua proyek baru akan senantiasa memberikan airdrop. Mengkurasi proyek dapat menghindari individu untuk memasukkan modal dan menghabiskan waktu untuk proyek kripto yang tidak tepat.
Baca juga: 5 Airdrop yang Bisa Digarap Melalui Pendle Finance
Itu dia berbagai cara untuk menjadi kaya dengan kripto. Perlu jadi perhatian, untuk mendapatkan keuntungan maksimal dengan kripto selain metode di atas tentu masih ada faktor-faktor lain seperti modal, manajemen risiko, dan keahlian dalam memilih aset kripto potensial.
Baca juga: 7 Proyek RWA Kripto Potensial 2024
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.