Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Mining · 7 min read
Penambangan kripto seperti Bitcoin semakin sulit karena meningkatnya persaingan dan tingkat kesulitan jaringan. Banyak penambang individu kini mencari cara untuk meningkatkan peluang mereka mendapatkan reward secara konsisten.
Salah satu solusi yang efektif dan semakin populer adalah mining pool—tempat para penambang bisa menggabungkan kekuatan komputasi mereka untuk memaksimalkan keuntungan.
Mining pool adalah kelompok penambang (miners) kripto yang menggabungkan sumber daya komputasi mereka melalui jaringan untuk meningkatkan peluang menemukan blok baru. Setiap penambang di mining pool menyumbangkan kekuatan pemrosesan mereka untuk bersama-sama menemukan blok baru.
Jika mining pool berhasil menemukan blok, reward yang diperoleh dibagikan kepada para anggota berdasarkan kontribusi kekuatan pemrosesan masing-masing. Pembagian reward ini biasanya proporsional dengan daya komputasi (hash rate) yang disumbangkan oleh setiap penambang.
Beberapa mining pool mengharuskan anggotanya untuk menunjukkan bukti kerja (Proof-of-Work) untuk menerima bagian dari reward.
Para penambang yang bergabung dalam mining pool umumnya mencari keuntungan yang lebih konsisten, meskipun dalam jumlah yang lebih kecil, dibandingkan mencoba menambang secara individu yang lebih jarang menghasilkan blok. Namun, kekuatan kontrol tetap berada di tangan operator mining pool, meskipun penambang dapat memindahkan daya hashing mereka ke mining pool lain kapan saja.
Baca juga: Mengenal Mining Rig dan Cara Merakitnya
Bergabung dalam mining pool memberikan berbagai manfaat bagi penambang kripto, termasuk:
Baca juga: Cara Memilih Mining Pool Terbaik untuk GPU Dan CPU
Meskipun mining pool menawarkan sejumlah keuntungan, ada beberapa kelemahan yang perlu dipertimbangkan oleh penambang, di antaranya:
Baca juga: 15 Situs Mining Crypto Gratis
Beberapa kripto populer yang dapat ditambang melalui mining pool meliputi Dogecoin (DOGE) dan Litecoin (LTC), yang keduanya menggunakan algoritma Scrypt dan dapat ditambang dengan GPU atau ASIC. Kedua koin ini sering ditambang bersamaan dalam mining pool untuk efisiensi.
Ethereum Classic (ETC), yang masih mempertahankan Proof-of-Work, juga menjadi pilihan populer bagi penambang menggunakan GPU atau ASIC.
Baca juga: Mengenal Mining Farm, Tempat Crypto Dihasilkan
Perusahaan yang mengelola mining pool menawarkan berbagai fasilitas dan fitur untuk menarik penambang bergabung serta mempermudah proses penambangan. Berikut adalah beberapa fitur yang biasanya ditawarkan:
Banyak mining pool menawarkan biaya rendah untuk menarik penambang. Struktur biaya yang rendah memungkinkan para penambang untuk mendapatkan keuntungan yang lebih tinggi, meskipun reward dibagi di antara anggota pool.
Operator mining pool berlomba-lomba menyediakan sistem teknologi yang semakin canggih, yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi penambangan. Fitur seperti sistem otomatisasi dan pemantauan real-time sering kali menjadi daya tarik utama bagi penambang.
Sebelum bergabung dengan mining pool, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan:
Pastikan perangkat keras dan lunak yang digunakan kompatibel dengan persyaratan mining pool. Beberapa pool mungkin memerlukan perangkat dengan spesifikasi tertentu atau koneksi jaringan yang stabil untuk menghindari diskualifikasi.
Setiap mining pool memiliki sistem distribusi tugas yang berbeda. Penting untuk memahami bagaimana tugas-tugas tersebut dialokasikan dan apakah sistem tersebut merata dan adil bagi semua anggota.
Transparansi dalam hal distribusi reward dan total hash rate sangat penting. Operator yang baik harus menjamin bahwa semua informasi terkait reward dan kinerja pool dapat diakses oleh semua anggota.
Periksa ambang batas pembayaran mining pool. Jika perangkat keras yang digunakan tidak memiliki kapasitas besar, sebaiknya hindari pool dengan ambang batas pembayaran yang tinggi, karena hal ini dapat memperlambat waktu untuk menerima reward.
Pilih mining pool yang memiliki ketahanan terhadap serangan DDoS atau peretas. Keamanan pool penting karena serangan dapat mempengaruhi semua penambang yang terlibat.
Tinjau struktur biaya yang diterapkan pool, termasuk biaya-biaya tersembunyi yang mungkin ada. Perusahaan mining pool sering memiliki kebijakan tersendiri terkait biaya layanan mereka.
Itu dia penjelasan lengkap seputar mining pool yang bisa memudahkan kegiatan mining Bitcoin atau kripto lain tanpa perlu memiliki perangkat mining yang dikenal mahal.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.