Berita Blockchain · 5 min read

Token-token Ini Asli Indonesia Lho!

Token dari Indonesia? Apa saja sih?

Untuk yang masih bingung mengenai perbedaan token dan koin digital digital, simak dulu penjelasan singkat sebelum membahas lebih jauh mengenai token asli dari Indonesia. Tentunya kita sudah dengan familiar dengan istilah, token, koin digital digital, dan cryptocurrency, namun, apakah mereka memiliki maksud yang sama?

Semua koin digital dan token umumnya dikategorikan sebagai cryptocurrency, akan tetapi tidak semua token dan koin digital yang ada merupakan cryptocurrency. Menurut definisi, mata uang (currency) adalah alat tukar atau satuan yang memiliki nilai tukar. Bitcoin memenuhi semua karakteristik untuk bisa dikategorikan menjadi cryptocurrency.

Sekarang ini, semua token dan koin digital yang diproduksi massal setelah kesuksesan Bitcoin langsung disebut cryptocurrency, meskipun tidak semua memenuhi karakteristik yang dibutuhkan. Koin digital dan token adalah dua jenis unit yang berbeda yang dibuat menggunakan kriptografi.

Koin digital adalah uang digital yang diciptakan menggunakan teknik enskripsi dan memiliki nilai tukar. Koin digital memiliki karakteristik yang sama dengan mata uang biasa; dapat ditukarkan, memiliki jumlah yang terbatas, dapat diterima, dan portabel.

Token adalah asset digital yang dikeluarkan berdasarkan proyek dan digunakan sebagai metode pembayaran di proyek tersebut, yang menjadi perbedaan adalah token hanya bisa digunakan pada waktu tertentu dan pada tempat terbatas.

Lalu, apa saja token yang berasal dari Indonesia? Berikut ulasannya:

  1. Token Economy (Tokenomy)

Token yang diciptakan oleh Oscar Darmawan Dkk, berjenis utility token memiliki total suplai sebanyak 200 Juta TEN dan sudah terjual sekitar 110 Juta TEN.

Token yang diciptakan oleh Oscar Darmawan Dkk, berjenis utility token memiliki total suplai sebanyak 200 Juta TEN dan sudah terjual sekitar 110 Juta TEN.

  1. Cyronium

Mardigu Wowiek Prasantyo membuat Token Cyronium sebagai salah satu cara untuk berinvestasi yang berbasis cryptocurrency.

Mardigu Wowiek Prasantyo membuat Token Cyronium sebagai salah satu cara untuk berinvestasi yang berbasis cryptocurrency. Mardigu memadukan teknologi blockchain dan logam mulia sehingga Cyronium juga memiliki koin digital dalam bentuk fisik.

Baca juga artikel ini: Memahami Token ERC-20

  1. Vexanium

Tujuan dari Vexanium sendiri adalah sebagai platform yang menyediakan produk voucher dan airdrop menggunakan teknologi blockchain.

Danny Baskara adalah pencetus dari token Vexanium. Tujuan dari Vexanium sendiri adalah sebagai platform yang menyediakan produk voucher dan airdrop menggunakan teknologi blockchain.

  1. Hara

Hara merupakan token yang diluncurkan sebagai platform pertukaran data berbasis blockchain yang terbuka dan berfokus pada peningkatan taraf kehidupan petani di seluruh dunia

Hara merupakan token yang diluncurkan sebagai platform pertukaran data berbasis blockchain yang terbuka dan berfokus pada peningkatan taraf kehidupan petani di seluruh dunia. Hara memiliki mitra potensial di Thailand, Vietnam, Bangladesh, Kenya, Uganda, Meksiko, dan Peru.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.