Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Editors Choice · 7 min read
Dalam berinvestasi kripto, ada dua pendekatan yakni investasi untuk jangka pendek dan jangka panjang. Bagi investor yang mengincar keuntungan dalam jangka pendek, jual-beli atau trading aset kripto menjadi strategi yang dapat dilakukan.
Namun perlu diingat bahwa untuk menjadi trader, diperlukan sejumlah kiat agar trading berpeluang lebih menguntungkan. Selain itu, sebelum melakukan trading, kamu juga perlu memiliki akun pada aplikasi crypto exchange.
Kamu bisa memilih Reku sebagai tempat jual beli aset kripto yang aman dan mudah. Reku cocok digunakan oleh investor pemula maupun berpengalaman.
Baca juga: Cara Daftar dan Verifikasi di Reku
Saat ini, Reku memiliki lebih dari 100 aset kripto yang diperdagangkan serta banyak fitur unggulan inovatif seperti Mode Lightning dan Pro, Investment Insight, Staking, Rekuiz, dan Learning Hub. Berikut adalah tips trading kripto ala Reku yang bisa kamu terapkan.
Mengetahui profil risiko merupakan hal utama sebelum mulai berinvestasi dan trading. Karena profil risikomu akan menentukan alokasi trading.
Lebih dari itu, profil risiko juga membantumu mendiversifikasi kelas aset lain selain crypto. Dengan begitu, risiko tradingmu juga akan lebih terbagi. Di Reku kamu bisa mengetahui profil risikomu dengan memanfaatkan Investor Personality Test.
Investor Personality Test adalah fitur Reku yang akan membantu pengguna untuk memahami kebiasaan mereka dalam berinvestasi dan mengelola keuangan.
Melalui fitur ini pengguna akan diberikan berbagai pertanyaan untuk menentukan profil risiko pengguna yang akan disajikan dalam diagram portofolio investasi.
Fitur ini dianjurkan digunakan secara berkala agar pengguna mendapat profil risiko yang menyesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi keuangan yang bisa saja berubah.
Sebagian trader crypto memilih aset kripto dengan kapitalisasi pasar besar seperti Bitcoin. Sementara terdapat pula trader yang memilih altcoin untuk di-tradingkan. Meskipun mayoritas kapitalisasi pasar altcoin tidak sebesar Bitcoin, bukan berarti altcoin tidak berpotensi mengalami kenaikan signifikan. Justru tidak jarang altcoin mencatat kenaikan yang lebih signifikan dibandingkan aset kripto yang lebih populer lainnya.
Oleh karena itu, mempelajari fundamental dan potensi setiap koin bisa membantumu memilih aset yang strategis untuk trading. Untuk mempermudah kamu menemukan aset kripto yang strategis diperdagangkan kamu bisa mengaksea analisa tentang koin, sentimen pasar, hingga indikator teknis dan breaking news yang di-update setiap harinya melalui Learning Hub Reku.
Setelah memilih aset kripto untuk di-tradingkan, kamu perlu memantau performa investasimu. Tujuannya agar kamu mengetahui koin mana saja yang paling efektif untuk di-tradingkan, mengecek hasil berbanding positif dengan alokasi investasi, serta memantau keuntungan dan kerugian investasi dalam periode tertentu.
Sekarang kamu tidak perlu lagi mencatat dan menghitung secara manual dengan kalkulator. Karena seluruh performa investasimu telah dirangkum secara real-time melalui fitur Investment Insight di Reku pada bagian wallet.
Mengetahui performa investasi dengan cepat sangatlah penting, terlebih pasar kripto beroperasi 24 jam non-stop. Dengan begitu, kamu bisa menyesuaikan dan mengevaluasi strategi trading mu dengan lebih efisien serta membuat keputusan yang lebih terukur.
Jika sudah melakukan trading dan dapat keuntungan, kamu bisa menyimpannya di wallet atau menarik aset untuk ditukar ke mata uang rupiah agar bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari atau membeli barang yang sudah lama jadi incaran.
Baca juga: Pasar Kripto Menghijau, Reku Adakan Trading Competition Berhadiah Jutaan Rupiah!
Setelah kamu menerapkan langkah di atas, kamu bisa mulai trading dengan nyaman.
Perlu diingat, trading adalah proses yang berkelanjutan, semakin sering kamu melakukannya dan mengambil pelajaran dari setiap perdagangan, kamu berpeluang mendapatkan keuntungan dari waktu ke waktu secara konsisten.
Kemampuan trading aset kripto yang baik juga bisa kamu manfaatkan untuk mengikuti Trading Competition dari Reku yang berhadiah jutaan rupiah. Kompetisi ini berlangsung pada 2-29 Februari 2024. Bagi kamu yang berminat bisa melakukan pendaftaran di link berikut dan membaca syarat dan ketentuannya di sini.
Baca juga: Cara Trading Kripto dengan Candle Marubozu
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.