Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Siaran Pers · 5 min read
Ethereum mendapatkan peningkatan guna mengatasi biaya gas yang mahal dan infesiensi. ‘London Upgrade’ (dikenal sebagai EIP 1559) telah ditayangkan pada 4 Agustus.
Upgrade awalnya direncanakan untuk awal tahun tetapi permasalahan teknis dan keraguan atas peningkatan di antara anggota komunitas Ethereum membuat pembaruan ini tertunda beberapa kali.
Namun, tahukah kamu kalau Ethereum bukan satu-satunya crypto yang mendapatkan peningkatan. Sebab di tahun ini pula, jaringan Bitcoin diharapkan memiliki pembaruan pertamanya sejak 2017, jadwal pembaruan dijadwalkan pada November.
Pembaruan Taproot Bitcoin akan memperkenalkan elemen baru untuk smart contract pada bitcoin dan mekanisme baru untuk mengirim uang ke banyak pihak dari satu alamat.
Selain Bitcoin dan Ethereum yang memiliki pembaruan, Tezos salah satu jaringan blockchain terkemuka pun akan mengikuti langkah ini.
Jaringan Tezos adalah komputer dunia dengan smart contract, NFT, dan keuangan terdesentralisasi, akan ditayangkan dengan upgrade Granada-nya.
Berbeda dengan pembaruan Ethereum, Tezos akan melakukan pembaruan tanpa hard fork. Tezos dibangun dengan aturan formal untuk tata kelola yang memungkinkan peningkatan ke jaringan tanpa harus melakukan hard fork dan mengganggu jaringan.
Mekanisme tata kelola ini disebut sebagai ‘tata kelola on-chain’ dan merupakan salah satu fitur terpenting untuk blockchain, tetapi baru sedikit yang memiliki mekanisme ini jaringan dan menggunakannya dengan baik. Pentingnya tata kelola on-chain telah didokumentasikan dengan baik, bahkan oleh salah satu pendiri Ethereum mengakuinya.
Vitalik Buterin bahkan pernah mengatakan bahwa ia yakin tata kelola on-chain dapat memberikan manfaat yang sangat besar jika digunakan dengan hati-hati dan strategis.
“ Jika Anda melakukannya dengan cara ini [tata kelola rantai], maka Anda dapat menjadi yang terdepan. Anda dapat tetap mengikuti perkembangan teknologi. Dan tidak akan lama sebelum orang menyadari, mungkin kita harus membuat blockchain yang melakukan itu juga (menggunakan on chain). Tapi sejauh yang saya tahu, saat ini, Tezos adalah satu-satunya yang memiliki fungsi seperti ini,” kata Gavin Wood salah satu pendiri jaringan blockchain Polkadot.
Tata kelola on-chain yang digunakan oleh Tezos tidak hanya penting untuk mendorong pemutakhiran tanpa hard fork, tetapi juga meningkatkan kemudahan pelaksanaan pemutakhiran dari sudut pandang teknis.
Hal ini memungkinkan jaringan untuk mengadopsi lebih banyak peningkatan dengan kecepatan yang lebih cepat, memungkinkan jaringan dengan fitur ini untuk tetap berada di depan pesaing dan mengintegrasikan efisiensi baru yang diminta oleh penggunanya.
Tezos, misalnya, sudah mengerjakan peningkatan berikutnya yang akan mencakup mengambil inti dari blockchain terkemuka lainnya dan menambahkannya ke Tezos.
Hal seperti ini memungkinkan Tezos untuk tidak hanya gesit dalam industri yang serba cepat, tetapi juga membangun jaringan blockchain dreamteam, menggabungkan semua fitur terbaik dari jaringan lain menjadi satu.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.