Berita Altcoins · 5 min read

Terungkap! Mantan Pejabat SEC Terlibat Konflik Ripple Labs

Terungkap! Mantan Pejabat SEC Terlibat Konflik Ripple Labs

Badan pengawas anti korupsi yang melacak pertarungan hukum antara Komisi Bursa dan Sekuritas AS (SEC) dengan Ripple Labs menemukan adanya konflik kepentingan seorang mantan pejabat inti SEC selama persidangan terkait kasus itu berlangsung.

Bagaimana kronologinya? Simak artikel berikut untuk informasi selengkapnya.

Konflik Kepentingan Pribadi Antara SEC dan Ripple Labs

Belum lama ini, percakapan antara mantan karyawan dan karyawan saat ini di perusahaan SEC terkuak ke publik berkat laporan yang dilansir Empower Oversight, sebuah organisasi whistleblower nirlaba.

Email berisikan 200 lebih percakapan itu diklaim dapat membuktikan adanya konflik kepentingan pribadi dan perbedaan sikap SEC mengambil tindakan penegak hukum terhadap perusahaan Ripple Labs.

Isi email tersebut secara khusus menyoroti William Hinman, mantan Direktur Divisi Keuangan Perusahaan SEC. 

Menurut penerjemaan Empower Oversight terhadap email tersebut, pejabat SEC telah beberapa kali memperingatkan Hinman terkait konflik kepentingan karena hubungannya dengan Simpson Thacher.

Simpson Thacher sendiri merupakan firma hukum yang mempromosikan Ethereum melalui sebuah organisasi bernama Enterprise Ethereum Alliance. Firma ini mempekerjakan Hinman menyusul tuntutan hukum yang dikenakan kepada Ripple Labs.

“Kantor Etika SEC memperingatkan mantan petugas SEC William Hinman bahwa ia memiliki kepentingan finansial langsung dengan Simpson Thacher. Sebab itu, ia harus menarik diri dari urusan apapun yang dapat berdampak kepada firma hukum itu,” jelas SEC. 

Hinman sebelumnya telah bertemu dengan Josh Bonnie, rekan di Simpson Thacher, setidaknya tiga kali setelah menerima perintah tersebut. 

Hinman juga bertemu dengan investor dan co-founder Ethereum sebelum memberikan pidato pada tahun 2018 yang mendeklarasikan ETH bukanlah sekuritas. Sebuah persaingan tidak sehat.

Hal tersebut bahkan terjadi ketika Simpson Thacher terlibat dalam Enterprise Ethereum Alliance yang bertujuan memasarkan penggunaan ETH secara komersial.

Keputusan ini mengangkat pertanyaan, apakah Hinman menyatakan keterlibatan Simpson Thacher dalam Ethereum kepada petinggi Kantor Etika SEC? Dan, apakah SEC akan menyetujui pertemuan itu atau pidato Hinman bila konflik kepentingan itu diketahui?

Sementara itu, Empower Oversight telah mengajukan gugatan terhadap SEC pada bulan Desember 2021, menuduh konflik kepentingan yang berasal dari keterlibatan Hinman dengan Simpson Thacher dan Enterprise Ethereum Alliance. 

Gugatan tersebut kemudian mengkonfirmasi bahwa Marc Berger, pemimpin Divisi Penegakan SEC dan penggagas utama gugatan terhadap Ripple Labs, juga meninggalkan SEC untuk Simpson Thacher.

Baca Juga: Bos Ripple Sebut SEC Pilih Kasih dengan Ethereum

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Rossetti Syarief

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.