Berita Altcoins · 8 min read

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor, Harga Diprediksi Naik

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor, Harga Diprediksi Naik

Jumlah investor Shiba Inu telah mengalami kenaikan signifikan dalam masa pembenahan proyek. 

Dikabarkan bahwa dalam segala pembaruan yang terjadi pada Shiba Inu, mulai dari proses penciptaan Blockchain baru hingga ekosistem yang semakin luas, jumlah investor SHIB telah melewati angka 1,2 Juta.  

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor

Tercatat bahwa peningkatan jumlah investor ini terlihat dari wallet di Ethereum yang menyimpan token SHIB. Kenaikan hingga melewati 1,2 Juta investor ini adalah peningkatan signifikan yaitu peningkatan sekitar satu juta dari delapan bulan yang lalu. 

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor, Harga Diprediksi Naik
Data Jumlah Investor SHIB dari Bloxy

Peningkatan ini dimulai pada November 2021, dimana pada saat itu jumlah investor SHIB mengalami peningkatan ke 1 Juta investor. Pada saat itu terdapat beberapa publikasi terkait mekanisme burn dan penciptaan blockchain baru. 

Pencapaian saat ini terjadi walau volume transaksi mengalami penurunan drastis sejak 15 bulan terakhir menurut data onchain

Pada Juni 2022, volume transaksi SHIB mencapai 157.889 transaksi, turun signifikan dari volume tertingginya di Oktober 2021 yaitu sekitar 1,38 Juta transaksi. 

Perlu diketahui bahwa penurunan volume transaksi ini terjadi bersama dengan pasar crypto yang juga mengalami penurunan harga dan volume yang signifikan sejak banyaknya kerusuhan dari faktor geopolitik dan makroekonomi. 

Tapi, angka ini masih mengesankan, mengingat pada Maret 2021, volume transaksi SHIB hanya mencapai 37.000 karena belum diketahui oleh mayoritas investor. 

Menurut Etherscan, terlihat bahwa terdapat sekitar 863 wallet baru per hari yang menyimpan SHIB. Dengan jumlah tersebut, terdapat kemungkinan bahwa akan terdapat 2 Juta investor di awal tahun 2025. 

Baca juga: Shiba Inu Publikasi Roadmap, Target 2022 Naik 30.000%

Jumlah peningkatan ini terlihat terjadi akibat adanya publikasi roadmap yang diberikan oleh Shiba Inu dimana dalam roadmap tersebut, terdapat beberapa kabar baru. 

Mulai dari adanya penciptaan stablecoin sendiri, blockchain layer dua baru, penciptaan DAO, dan beberapa proyek lain untuk memperluas ekosistemnya, SHIB menjadi terlihat seperti proyek yang memiliki fundamental bagus. 

Selain itu, adanya mekanisme burn yang terus dilakukan oleh investor terlihat mulai mengurangi jumlah SHIB secara signifikan, membuat kelangkaannya semakin meningkat. 

Ikuti Event festival Industri Crypto terbesar di Asia

Harga SHIB Diprediksi Naik 

Jumlah investor yang meningkat ini dapat membuat harga bergerak naik karena adanya volume beli yang meningkat.

Tercatat bahwa dalam salah satu platform terbesar di dunia, yaitu Coinbase, volume beli SHIB lebih besar dibandingkan volume jual. 

Volume beli pada Coinbase terlihat mencapai 92% dari seluruh transaksi SHIB yang ada di bursa tersebut. 

Kondisi ini dapat menandakan sentimen positif, terutama bersama dengan adanya peluncuran stablecoin SHIB dan Shibarium, blockchain layer dua Shiba Inu yang akan segera meluncur. 

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor, Harga Diprediksi Naik
Rangkuman Sentimen SHIB dari CryptoQuant

Data dari CryptoQuant juga mendukung data bahwa volume transaksi beli SHIB di Coinbase lebih besar dari volume jual. 

Hal ini disebabkan CryptoQuant memperlihatkan bahwa di mayoritas platform transaksi crypto, tekanan jual mulai berkurang dan banyak investor yang melakukan pembelian. 

Tapi secara keseluruhan menurut CryptoQuant melaporkan bahwa secara keseluruhan sentimen terhadap SHIB masih terlihat netral dan belum positif, karena Netflow masih terlihat naik yang berarti masih banyak yang memindahkan SHIB yang dimiliki dari wallet pribadi ke wallet exchange. 

Jumlah Holder Shiba Inu Lewati 1,2 Juta Investor, Harga Diprediksi Naik
Grafik Harian SHIBUSD

Sayangnya sentimen yang netral ini masih terlihat benar karena dalam grafik harian, SHIB masih bergerak dalam konsolidasi besar. 

Saat ini harganya terlihat telah bergerak keluar dari zona apresiasinya dan sedang berusaha menguji kembali zona tersebut. Kemungkinan besar apresiasi akan terjadi dalam jangka pendek menuju zona yang akan diuji di sekitar $0.00001213. 

Tapi jika gagal untuk terus naik, kemungkinan besar konsolidasi akan berlanjut, yang dapat membawa SHIB kembali turun ke $0.00000715.

*Disclaimer

Artikel ini merupakan pandangan pribadi penulis dan bukan saran atau ajakan untuk investasi atau trading.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Naufal Muhammad

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.