Coinvestasi (Banner Ads - Promo Coupon)

Berita Bitcoin · 8 min read

Javier Milei Menang Pemilu Presiden Argentina, BTC Naik ke US$37.000

Presiden Argentina

Javier Milei, yang dikenal memiliki pandangan yang ramah terhadap Bitcoin, memenangkan lebih dari 55% suara dengan 99% suara terhitung dalam pemilihan presiden Argentina putaran kedua. Setelah kabar ini, harga BTC sempat naik +2,86% dan menembus kembali level US$37.000.

Baca juga: Harga Bitcoin Koreksi ke US$35 Ribu Usai Inflasi AS Turun

Javier Milei Menangkan Pemilihan Presiden Argentina

Javier Milei memenangkan pemilihan presiden Argentina pada 19 November 2023, mengalahkan lawannya Sergio Massa. Dengan hampir 99% suara terhitung, Milei memenangkan lebih dari 55% suara dengan keunggulan hampir 3 juta suara menurut data Bloomberg.

Massa, menteri ekonomi Argentina, menelepon Milei untuk mengucapkan selamat kepadanya atas kemenangan setelah lebih dari 90% suara terhitung, sebelum pengumuman hasil resmi. Milei akan mulai menjabat pada 10 Desember.

Krisis inflasi yang berkepanjangan di Argentina telah menjadi topik panas di negara tersebut dengan peso Argentina mengalami peningkatan inflasi tahunan lebih dari 140% dalam 12 bulan terakhir.

Milei telah bersuara dengan kritiknya terhadap bank sentral negara tersebut, menyebutnya sebagai “penipuan dan mekanisme di mana politisi menipu orang baik dengan pajak inflasi.”

Milei juga menyebut bahwa “Bitcoin sebagai gerakan menuju pengembalian kekuatan uang kepada individu dan sektor swasta.”

Harga Bitcoin Mengalami Peningkatan

Pemberitan kemenangan Milei memberikan sedikit sentimen positif kepada Bitcoin dengan harga BTC sempat mengalami peningkatan sebesar +2,86% dari US$36.475 ke US$37.520.

Gambar: Grafik harga BTC

Per artikel ini ditulis (20/11/23), BTC diperdagangkan pada harga US$37.150 dan terlihat sedang mempertahankan level harga US$37.000.

Kemenangan Milei dalam pemilihan Presiden Argentina kemungkinan menjadi sentimen positif yang berkelanjutan bagi Bitcoin sebab adanya kemungkinan kebijakan yang pro terhadap Bitcoin setelah dirinya menjabat.

Kemungkinan terbaik adalah Milei akan membuat Bitcoin sebagai legal tender seperti El Salvador. Akan tetapi, Milei belum pernah sama sekali menyinggung tentang ini.

Baca juga: Turki dan Argentina Inflasi Tinggi, Adopsi Kripto Justru Menguat!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.