Berita Regulasi · 6 min read

Celsius Bangkrut Versi Chapter 11, Calon MT GOX Baru? 

Celsius Bangkrut

Platform crypto lending Celsius akhirnya mengonfirmasi bahwa perusahaan telah memulai proses kebangkrutan Chapter 11 di Pengadilan Distrik Selatan New York.

Menurut Investopedia, Chapter 11 merujuk pada kondisi di mana perusahaan dimunginkan untuk beroperasi dan merestrukturisasi kewajibannya. 

Artinya, Celsius bisa membayar kewajibannya pada kreditur secara bertahap dan tetap menjalankan bisnisnya. Perusahaan yang telah berhasil direorganisasi di bawah Chapter 11 termasuk American Airlines, Delta, General Motors, Hertz dan Marvel, menurut FAQ yang diperbarui oleh Celsius.

Kondisi Celsius saat ini membuat Danny Talwar, kepala pajak perusahaan Koinly, berbagi pandangannya, ia berpendapat jika mekanisme ini bisa berisiko.

Menurutnya investor dan pelanggan Celsius bisa sulit mendapatkan dananya kembali dan ditakutkan akan seperti kasus Mt. Gox yang terjadi di 2014, hingga 8 tahun berselang kasus tersebut masih belum selesai dan sedang dalam tahap penyelesaian ganti rugi.

“Pelanggan masih menunggu pelepasan dana dari bursa sekarang (pada 2022), dengan proses pengadilan di berbagai yurisdiksi secara global dan di Jepang,” katanya. 

Dengan kondisinya saat ini Celsius berencana untuk menggunakan $167 juta dalam bentuk uang tunai untuk melanjutkan “operasi tertentu” selama proses restrukturisasi dan mengembalikan aktivitas di seluruh platform untuk mengembalikan dana pelanggan. 

Baca juga: Celsius Bayar Utang dalam Bitcoin! Tekanan Jual Dimulai?

Keputusan Terbaik Versi Celsius

Pendiri dan CEO Celsius Alex Mashinsky menambahkan dalam sebuah pernyataan bahwa ini adalah keputusan yang terbaik bagi perusahaan dan komunitas. 

“Kami memiliki tim yang kuat dan berpengalaman untuk memimpin Celsius melalui proses ini. Saya yakin bahwa ketika kita melihat kembali sejarah Celsius, kita akan melihat ini sebagai momen yang menentukan, di mana bertindak dengan tekad dan kepercayaan diri melayani masyarakat dan memperkuat masa depan perusahaan.”

Celsius mengatakan jika perusahaan akan membayar hak karyawan dan terus melayani pinjaman yang ada dengan tanggal jatuh tempo, margin call, dan pembayaran bunga yang sempat terhenti.

Untuk membuat perusahaan terkendali, Celsius telah menunjuk  David Barse, seorang “pelopor” dalam investasi yang sedang dalam krisis dan pendiri perusahaan indeks XOUT Capital.

Ikuti Event festival Industri Crypto terbesar di Asia

Keputusan bangkrut Chapter 11 ini sempat direspon negatif oleh komunitas, namun Talwar berpendapat bahwa investor sebaiknya tidak perlu panik, sebab pengajuan kebangkrutan chapter 11 ini menjadi tanda bahwa  Celsius akan berkomitmen untuk memberikan ganti rugi pada investor.

Baca juga: Membedah Kasus Three Arrows Capital, Ini Kronologinya

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.