
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Exchange · 7 min read
Bank of England (BoE) resmi bekerja sama dengan MIT untuk meneliti pro dan kontra pengembangan CBDC.
BoE akan memeriksa dan memahami potensi tantangan, risiko, serta peluang yang terkait dengan pengembangan CBDC. Proyek penelitian ini akan dijalankan kurang lebih selama dua belas bulan.
Penelitian ini telah dilakukan Bank Of England sejak 2020 silam dengan meluncurkan makalah diskusi CBDC. Setelah menerima tanggapan positif dari Digital Currency Initiative, sebuah komunitas riset di MIT Media Lab yang berfokus pada cryptocurrency dan teknologi blockchain, BoE melanjutkan penelitian dengan bantuan gugus tugas eksplorasi yang dibentuk pada 2021.
Makalah diskusi terbaru dipublikasikan minggu lalu.
Kolaborasi ini merupakan bagian dari ‘penelitian dan eksplorasi‘ Word Bank yang lebih luas ke CBDC dan akan difokuskan pada eksplorasi dan eksperimen pendekatan teknologi potensial.
Sementara pekerjaan ini akan difokuskan pada penelitian teknologi eksplorasi dan tidak dimaksudkan untuk mengembangkan CBDC operasional.
Baca Juga: G7 Keluarkan Pedoman untuk CBDC
Bank Of England telah menyebutkan dalam pernyataan mereka bahwa kerjasama ini tidak dimaksudkan untuk mengembangkan CBDC operasional.
Pihak bank hanya menekankan pentingnya mempelajari dan mempertimbangkan untuk merilis mata uang digital sentral di masa depan.
Bank Sentral di seluruh dunia (lainnya) juga telah memperluas upaya mereka untuk meneliti perkembangan CBDC. Baru-baru ini, Bank Of Canada dilaporkan memberi pengumuman kemitraannya dengan MIT untuk mendiskusikan hal serupa.
Ada juga Bank Sentral Eropa yang memulai tahap investigasinya terkait Euro Digital, bank juga telah mempelajari desain beserta distribusi Euro Digital.
Negara-negara Afrika seperti Kenya dan Jamaika pun sudah mulai menguji uang digital Central mereka. Bank of Korea disisi lain telah menyelesaikan pengujian CBDC tahap pertama.
Mata uang digital telah menjadi bagian integral dari inklusi keuangan. Dengan Bitcoin, Ethereum, dan aset crypto lainnya yang semakin populer setiap hari, mata uang digital sentral dapat mengubah sistem keuangan tradisional.
Demikian pula, BoE dapat merencanakan untuk meluncurkan pound digital untuk bersaing dengan negara-negara lain di seluruh dunia.
Bank tidak hanya membentuk satgas CBDC dan HM treasury (Her Majesty’s Treasury), tetapi juga telah membentuk Technology Engagement Forum (TEF).
TEF disini akan bertanggung jawab untuk mengusulkan dua model yang mungkin dapat digunakan untuk CBDC. BoE mengungkapkan bahwa mereka bertujuan untuk memprioritaskan CBDC dan bukan mata uang digital seperti BTC dan ETH.
Langkah ini dimaksudkan untuk menguntungkan sektor swasta karena mereka dapat menghasilkan mata uang sentral mereka sendiri, dibandingkan dengan CBDC grosir.
Sementara itu, Bank Of England dengan jelas menyoroti bahwa mereka belum membuat keputusan apa pun yang mengarah pada pengenalan mata uang digital sentral di Inggris.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.