
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Industri · 6 min read
Aset kripto telah menjadi salah satu aset yang digunakan sebagai kendaraan dalam memperoleh kekayaan karena potensi keuntungannya yang tinggi.
Di sisi lain, aset kripto juga berisiko memberikan kerugian. Melihat potensi untung dan kerugian yang bisa dihasilkan, tak jarang hal ini membuat kripto kerap kali disamakan dengan judi. Namun, apakah kripto sama dengan judi?
Menurut berbagai penelitian yang dihimpun, kripto dan judi memiliki kesamaan dan perbedaan. Kesamaannya adalah sebagai berikut.
Perdagangan mata uang kripto dan perjudian melibatkan mempertaruhkan barang-barang bernilai—biasanya uang—dengan hasil yang tidak pasti. Para penggunanya juga mengharapkan hasil yang menguntungkan yang akan menghasilkan keuntungan yang signifikan.
Sejalan dengan hal tersebut Financial Conduct Authority (FCA; FCA, 2019) Inggris melaporkan bahwa, berdasarkan survei terhadap 2.132 responden Inggris, pembelian aset kripto paling sering dimaksudkan sebagai perjudian (31%), sebagai diversifikasi portofolio (30%), atau mengharapkan keuntungan cepat (18%).
Baca juga: 9 Tanda Kamu Kecanduan Trading Kripto dan Cara Mengatasinya
Pasar mata uang kripto terkenal dengan volatilitasnya yang ekstrem. Harga dapat berubah drastis dalam satu hari dengan potensi keuntungan dan kerugian yang selalu ada setiap waktu. Hal ini mirip dengan ketidakpastian dan risiko yang melekat dalam perjudian.
Menurut penelitian, perjudian dan perdagangan kripto memiliki pola perilaku yang mirip. Di antaranya adalah pengambilan keputusannya pada informasi yang terbatas, mencari keuntungan jangka pendek, membeli dan menjual pada waktu yang salah, dan seringkali merugi.
Kim et al (2020), Mills dan Nower (2019) mengungkapkan bahwa sebagian orang menjadi terlalu sibuk dengan pergerakan harga, mengeluarkan uang terlalu banyak, dan kurang tidur karena aktivitas perdagangan kripto dan perjudian, yang mengarah kepada kecanduan.
Kecanduan perdagangan kripto dan judi ini pun dapat menyebabkan gangguan kesehatan mental yang serius dan bisa mengganggu kehidupan sehari-hari.
Baca juga: Kecanduan Trading Kripto Picu Masalah Kesehatan di Inggris
Di sisi lain, meski perdagangan kripto dan judi memiliki perbedaan sebagai berikut.
Hasil perjudian sebagian besar ditentukan oleh kebetulan sedangkan perdagangan aset kripto melibatkan tingkat keterampilan, analisis, dan pengambilan keputusan yang tinggi. Investasi jangka panjang dalam aset kripto umumnya didasarkan pada fundamental pasar, tren, dan kemajuan teknologi yang didapatkan setelah melakukan serangkaian penelitian mendalam.
Aset kripto melayani berbagai fungsi ekonomi dalam sistem blockchain, seperti memfasilitasi transaksi dan bertindak sebagai penyimpan nilai. Kegunaan ekonomi inilah yang membedakannya dengan perjudian, yang tidak memberikan kontribusi terhadap produktivitas ekonomi.
Perjudian justru memberikan dampak buruk bagi perkeonomian orang yang melakukannya, bahkan dalam lingkup masif bisa mempengaruhi ekonomi sebuah negara karena uang masyarakat yang digunakan untuk kegiatan tidak produktif.
Pasar mata uang kripto dipengaruhi oleh faktor ekonomi yang lebih luas, inovasi teknologi, dan tren media sosial. Dalam berinvestasi aset kripto, investor umumnya memiliki perspektif jangka panjang yang berfokus pada pertumbuhan pasar dan adopsi teknologi. Hal ini berbeda dengan perjudian, yang hasilnya ditentukan oleh kejadian acak dan peluang yang seringkali diatur oleh segelintir orang.
Setelah mengetahui persamaan dan perbedaan mengenai kripto dan judi. Maka dapat ditarik kesimpulan, kripto dan judi dapat disebut sama atau berbeda tergantung perspektif yang digunakan.
Apabila kamu membeli kripto dengan menggunakan strategi, penelitian, analisis, dan pemahaman mendalam, maka menyamakan kripto sebagai judi bukan hal yang tepat.
Baca juga: Survei Chainplay, Mayoritas Investor Sebut Meme Coin Penipuan dan Perjudian
Sumber Artikel:
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.