Siaran Pers · 7 min read

Token CYBER Telah Terdaftar di Binance dan Tokocrypto

Token CYBER

Token CyberConnect (CYBER) berhasil diluncurkan di beberapa pertukaran kripto pada Selasa (15/8). Token CYBER telah didukung oleh sejumlah perusahaan kripto terkemuka seperti Binance Lab, Multicoin, Animoca Brands, dan Sky9.

Baca Juga: 5 Altcoin di Bawah Harga US$1 dengan Potensi Bullish

Token CYBER telah terdaftar dan diperdagangkan di Binance pada 15 Agustus pukul 12:00 PM UTC. Token ini juga telah tersedia di exchange kripto Indonesia, Tokocrypto. Token Cyber dirancang sebagai token utilitas dari platform media sosial web3, CyberConnect.

CyberConnect memungkinkan pengguna mengontrol identitas digital, interaksi, koneksi, dan kontennya. CyberConnect telah menangani lebih dari 50 proyek terkait integrasi platform pasar, jaringan sosial komunitas, dan banyak lagi. Platform ini sudah didirikan sejka tahun 2021 oleh tim pengusaha serial dari Silicon Valley.

Performa Token CYBER Di Awal Listing

Pasca peluncuran, nilai CYBER naik sebesar 170,12% dalam rentang waktu 24 jam, mencapai US$8,0316. Akan tetapi, saat ini harga CYBER mengalami penurunan 39,34% dan kini berada di level US$4,88.

Antusiasme investor terhadap token CYBER terbilang cukup tinggi. Hal ini terlihat dari keberhasilan pada putaran pendanaan dan hasil penjualan publik.

Pengembang CYBER berhasil mengumpulkan lebih dari US$25 juta melalui dua putaran penggalangan dana. Proyek ini juga berhasil mengumpulkan US$5,4 juta melalui penjualan publik di platform Coinlist.

Token CYBER berhasil terjual sebanyak tiga juta unit dalam waktu hanya 30 menit di platform Coinlist pada 18 Mei, dengan harga per token sebesar US$1,8.

Baca Juga: Bawa Kabur Rp29 Triliun, Founder Crypto Exchange Thodex Ditangkap!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anggita Hutami

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.