Berita Altcoins · 8 min read

SundaeSwap Buat Transaksi Cardano Lebihi Ethereum

SundaeSwap Buat Transaksi Cardano Lebihi Ethereum

Pertukaran terdesentralisasi Cardano SundaeSwap sebentar lagi akan meluncurkan versi penuhnya pekan ini.

Peluncuran tersebut nampaknya disambut antusias oleh para pecinta ADA.

Hal tersebut terlihat dari peningkatan jaringan Cardano yang secara singkat melampaui blockchain Ethereum ($ETH).

Menurut data dari Messari, volume transaksi harian Cardano berada dikisaran $7 miliar, ini melampaui volume transaksi harian yang terlihat di Ethereum sekitar $5,4 miliar. 0

Volume transaksi di Cardano meledak setelah SundaeSwap, “pertukaran terdesentralisasi asli yang dapat diskalakan dan protokol penyediaan likuiditas otomatis” mengumumkan bahwa mereka bersiap untuk diluncurkan di mainnet pada 20 Januari.

Platform ini didukung oleh cFund, Alameda Research, dan Double Peak Group.

Pertukaran terdesentralisasi akan diluncurkan dengan Initial Stake Pool Offering (ISO), yang akan membuat orang mendelegasikan ADA mereka ke staking pool yang mengambil bagian dalam ISO.

Ledakan volume transisi Cardano disertai dengan kenaikan harga yang signifikan, dengan ADA naik 8% dalam periode 24 jam terakhir.

Harga cryptocurrency terapresiasi lebih dari 17% selama beberapa hari terakhir karena kontrak pintar baru mulai digunakan di Cardano.

ADAUSDT Chart via TradingView

SundaeSwap bukanlah aplikasi keuangan terdesentralisasi pertama Cardano yang dapat digunakan.

Platform DeFi pertama jaringan, MuesliSwap, melakukan penawaran di bawah radar dan melihat nilai totalnya terkunci meledak menjadi lebih dari $ 1 juta dalam waktu kurang dari dua hari. Sekarang memiliki hampir $ 4 juta total nilai terkunci.

ADA Belum Masuk Bear Market

Melihat harga ADA yang naik, analis crypto Nicholas Merten berpendapat jika koin tersebut belum memasuki bear market.

Dia menunjukkan bahwa selama sebulan terakhir ini, Cardano dalam pasangan Ethereum (ADA/ETH) telah reli lebih dari 30%, menandakan selera investor yang sehat untuk altcoin bahkan ketika aksi harga terlihat tidak pasti.

“Kita dapat melihat bahwa sejak bulan Desember, sekitar sebulan yang lalu, ADA/ETH telah membuat sekitar 33% pergerakan di sini. Anda dapat melihat di sini, secara umum tentang kenaikan 30% terhadap Ethereum,” katanya dilansir dari Cryptoglobe. 

Selain ADA, morten juga menyoroti altcoin lain, seperti ADA, BNB, SOL, hingga Avax. 0

Menurutnya Binance coin memiliki potensi kenaikan jika berhasil menembus resisten di angka $521. Selain itu AVAX masih terlihat bullish dan menjadi pertanda baik bagi pasar crypto pada umumnya. 

Pesaing Ethereum Solana (SOL) juga memiliki kinerja yang baik dibandingkan dengan Ethereum. Menurutnya harga SOL saat ini masih terbilang bagus dan bisa memulai tren lebih tinggi. 

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.