Berita Altcoins · 6 min read

Doge Diprediksi Naik 800% dan SHIB 575% di 2025!

2025 prediksi DOGE dan SHIB-

Dogecoin (DOGE) dan Shiba Inu (SHIB) diprediksi akan naik hingga 800% dan 575% dalam tiga tahun kedepan.

Kinerja DOGE dan SHIBA

Doge menjadi salah satu aset kripto yang berjalan dengan baik tahun ini, meskipun sempat anjlok pada awal tahun 2022, namun diperkirakan akan mencatat pertumbuhan besar untuk sisa Q4 2022, bersumber dari analytics insight.

Adopsi Dogecoin pun terus meningkat, seperti kemitraan dengan Google, Tesla, dan ratusan pemegang DOGE di seluruh dunia yang menjadikan DOGE sebagai mata uang pembayaran.

Sementara itu, SHIB juga meluncurkan beberapa produk di jaringan Shiba dan game Shiba Eternity, kemudia ada perkembangan di Shiberse dan Shibarium yang diprediksi akan menjadi pendorong harga SHIB di sisa 2022.

Prediksi Tahun 2023

Menurut Coin Arbitrage harga SHIB harga rata-rata akan tumbuh 575% menjadi $0,00006828 pada akhir 2025.

Harga Shiba Inu juga diperkirakan akan naik 134% pada 2023, lalu sekitar 317% di tahun berikutnya hingga mencapai $0,00011050 pada 2026. Selama periode yang sama, SHIB diperkirakan akan mencapai harga tertinggi $0,00015270 dan terendah $0,00000620.

Kemudian untuk harga Dogecoin, Digital Coin Price memperkirakan harga DOGE terlihat naik 65% pada tahun 2023 sebelum mengalami lonjakan 120% pada tahun berikutnya sehingga menjadi $0,1300. Selanjutnya rata-rata harga Dogecoin akan mencapai $0,2300 pada akhir 2025.

Prediksi harga Dogecoin. Sumber: Digital coin price

Prediksi Harga 2025

Menurut data CryptoPredictions, harga DOGE di akhir 2022 mampu diperdagangkan dengan harga rata-rata $0,0823. Sementara, pada tahun 2023 sedikit turun dengan nilai $0,0812. Kemudian pada 2025 di sekitar $0,0727, naik lebih dari 23% dari harga saat ini sekitar $0,0590.

Harga Shiba Inu diprediksi akan berada di $0,00001308, naik 30% dari harga saat ini $0,00001009. Koin meme ini juga akan naik menjadi $0,00001403 pada akhir 2023 sebelum melonjak lebih dari 135% menjadi $0,00002377 pada akhir 2025.

Laporan dari Coin Arbitrage Bot memperkirakan harga Dogecoin akan naik sekitar 800% menjadi $0,5236 pada akhir 2025, dibandingkan dengan harganya saat ini.

Sementara, pada saat penulisan harga Dogecoin diperdagangkan pada hari ini Kamis (20/10/22) pukul 11.09 WIB senilai $0.05925 dan Shiba Inu $0,000009891, berdasarkan data CoinMarketCap.

Baca Juga: Elon Musk Jadi Beli Twitter, Harga DogeCoin Naik Hingga 8%!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Nabiila Putri Caesari

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.