Berita Industri · 8 min read

Elon Musk Jadi Beli Twitter, Harga DogeCoin Naik Hingga 8%!

Elon Musk Beli Twitter

Pendiri Tesla sekaligus Space X, Elon Musk dikabarkan jadi membeli Twitter seharga $44 miliar atau sekitar Rp668 triliun.

Menurut laporan hari Senin (03/10) Securities Exchange Commission (SEC), Elon Musk akhirnya menindaklanjuti kesepakatan untuk membeli Twitter dengan harga $54,20 per saham, Rabu (05/10/22).

Elon Musk VS Twitter

Sebelumnya miliarder ini telah merencanakan untuk membeli Twitter pada 13 April 2022. Lalu pada 25 April, pihaknya telah menandatangani perjanjian definitif untuk diakuisisi oleh Elon Musk. 

Namun, pada pertengahan Mei 2022 Elon Musk sempat menunda penyelesaian akuisisinya karena Elon Musk mengklaim Twitter membuat pernyataan menyesatkan mengenai jumlah akun bot spam, menurut sumber The Washington Post.

Tetapi akun spam bukan satu-satunya alasan Elon untuk membatalkan. Alasan lain yang berkaitan dengan nilai akuisisi Twitter yang terbilang “terlalu mahal”. Karena pada April 2022 saham Twitter sempat mengalami penurunan.

Pergerakan harga saham Twitter sejak Elon Musk berniat untuk membeli pada April 2022.

Perseteruan perusahaan media sosial itu dengan Elon Musk terus berlanjut, sehingga Twitter ingin menggugat Elon karena sempat membatalkan kesepakatan awal. 

Kronologi perseteruan Elon Musk dengan Twitter. Sumber: Refinitiv Datastream.

Namun pada akhirnya, Twitter berusaha untuk memaksa penjualan melalui cara hukum pada persidangan de Delaware’s Court of Chancery yang dijadwalkan pada 17 Oktober 2022.

Twitter akan meminta pengadilan agar Elon Musk tetap menjalankan kesempatan pembelian senilai  $44 miliar sama seperti harga yang disepakati sebelumnya pada April 2022. Elon Musk akhirnya memutuskan untuk mengambil seluruh kepemilikan Twitter. 

Harga Dogecoin Naik

Kabar ini pun membuat harga Dogecoin ikut terkerek naik, seperti yang diketahui harga Dogecoin seringkali terpengaruh sentimen dari kabar yang terkait dengan Elon Musk, yang terang-terangan menyatakan dukungannya terhadap Dogecoin.

Saat berita ini ditulis, koin mengalami kenaikan hingga 8,20% dengan senilai $0,06519 selama 24 jam terakhir, pada pukul 11.00 WIB, berdasarkan data CoinMarketCap.

Grafik 24 jam Dogecoin. Sumber: CoinMarketCap

Sementara saham Twitter diperdagangkan $52 karena mengalami kenaikan hingga 22,24% selama 24 terakhir. 

Baca Juga: FOMC Prediksi Ekonomi Pulih 2024, Bagaimana Nasib Kripto? 

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Nabiila Putri Caesari

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.