Berita Bitcoin · 5 min read

Perusahaan Ini Berhasil Mining 2.900 Bitcoin dalam 3 Bulan!

Mining Bitcoin

Perusahaan Marathon Digital berhasil mencetak rekor baru dalam mining Bitcoin pada kuartal kedua 2023. Selain itu, perusahaan mining kripto yang berbasis di Amerika Serikat ini, dilaporkan telah melakukan instalasi hardware untuk mencapai tingkat hash rate yang tinggi.

Hal ini dilakukan karena Marathon Digital tengah berusaha untuk meningkatkan profitabilitasnya mengingat bahwa hasil dari penambangan Bitcoin akan terus mengalami penurunan.

Pada halving mendatang hasil mining per blok diperkirakan akan turun dari 6,25 BTC menjadi 3,125 BTC. Bitcoin halving diyakini akan terjadi pada April 2024.

Baca Juga: Hasil Tambang Bitcoin Turun, Marathon Digital Sebut Cuaca Jadi Biang Kerok!

Marathon Digital Cetak Dua Ribu BTC Pada Kuartal Dua

Selama rentang April hingga Juni, Marathon Digital mencetak rekor baru dengan menghasilkan 2.926 BTC, meningkat sebanyak 33% dari jumlah sebelumnya pada kuartal pertama yang mencapai 2.195 BTC.

Jumlah total BTC yang berhasil dihasilkan selama kuartal kedua ini sekitar 3,3% dari total hadiah jaringan Bitcoin yang tersedia selama periode yang sama.

Siasat Menghadapi Bitcoin Halving

CEO Marathon Digital, Fred Thiel mengatakan pihaknya akan fokus melakukan manajemen biaya untuk melakukan mining Bitcoin dengan seoptimal dan seefisien mungkin.

“Kami sangat fokus mengoptimalkan operasional kami, sehingga biaya untuk menambang Bitcoin memungkinkan kami menghadapi segala jenis kondisi sulit di sini, saat kita mendekati halving, di mana harga Bitcoin mungkin fluktuasi naik turun dengan sangat besar,” kata CEO Marathon Digital, Fred Thiel.

Fred mengatakan perusahaannya akan mencari peluang untuk membeli daya di saat pesaing lainya kedapatan mengalami kesulitan finansial

“Harus ada seseorang yang memiliki [perjanjian pembelian daya] yang luar biasa atau akses ke biaya energi yang sangat rendah. Selain itu, fasilitas, di mana Anda pada dasarnya dapat mengganti mesin-mesin lama dengan mesin-mesin baru yang sangat efisien,” ungkapnya.

Baca Juga: KPMG Sebut Emisi Karbon Mining Bitcoin Setara dengan Pengering Pakaian

Lakukan Instalasi Untuk Tingkatkan Hash Rate Jelang Bitcoin Halving

Marathon Digital menargetkan tingkat hash mid-year sebesar 23 exahashes per detik (EH/s). Selama kuartal kedua, Marathon Digital berhasil meningkatkan tingkat hash mereka sebesar 54%, naik dari 11,5 exahashes per detik (EH/s) menjadi 17,7 EH/s.

CEO Marathon Fred Thiel mengatakan bahwa instalasi penambangan ini berlangsung dengan cepat. Setelah menginstal fasilitas penambangan di bulan Juli dan awal Agustus di Texas, Marathon Digital berhasil mencapai tingkat hash sebesar 23 EH/s, sesuai dengan prediksi perusahaan.

“Meskipun kami belum mengumumkan rencana pertumbuhan yang signifikan di luar 23 exahashes, niat kami adalah untuk terus tumbuh dan mempertahankan posisi terdepan kami di ruang ini,” kata Thiel.

Baca Juga: Saham Perusahaan Mining Bitcoin Melonjak 75% dalam Sepekan!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anggita Hutami

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.