Berita Altcoins · 7 min read

Pasar Kripto Hari Ini: Harga Bitcoin dan Kripto AI Menguat

Kabar kripto hari ini
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

Pasar kripto menunjukkan pemulihan dengan kapitalisasi pasar meningkat sebesar +15% atau US$320 miliar dalam dua hari terakhir. Sektor AI menguat dengan marketcap meningkat +25% dalam 24 jam terakhir.


Kapitalisasi untuk pasar kripto per artikel ini ditulis (7/3/24), adalah sebesar US$2,44 triliun, hanya lebih rendah sekitar US$80 miliar dari kapitalisasi pasar ketika Bitcoin menyentuh ATH pada Selasa (5/3/24).

Bitcoin telah mengalami pemulihan sebesar +12,2% dari harga terendah pasca ATH, US$59.450 ke harga saat ini US$66.710. Altcoin terbesar, Ethereum bahkan sempat menyentuh level harga US$3.900 pada 6 Maret 2024.

Baca juga: Harga Bitcoin US$69 Ribu, Tertinggi Sepanjang Masa!

Gambar: Grafik harga BTC dengan RSI.

Jika dilihat dari indikator teknikal, RSI dari Bitcoin memang telah menunjukkan overbought ekstrim di kisaran angka 88, yang menandakan peluang besar terjadi koreksi. Ditambah lagi, US$69.000 adalah level ATH sebelumnya yang memungkinkan adanya retest terlebih dulu sebelum breakout.

ai kripto
Gambar: Pasar kripto dan performa koin dan token AI. Sumber: CoinGecko

Berdasarkan data CoinGecko, AI menjadi salah satu sektor kripto yang mengalami penguatan signifikan. Dalam 24 jam terakhir, sektor ini mengalami penguatan valuasi sebesar +25% menjadi US$24,8 miliar.

Terdapat 146 aset kripto yang terdaftar dalam sektor ini, dengan Bittensor (TAO) menjadi pemimpin valuasi (US$4,55 miliar) dengan peningkatan harga +4% dalam 24 jam terakhir.

Gambar: Grafik dan harga RNDR. Sumber: CoinGecko

Render (RNDR) mengalami kenaikan signifikan dengan sempat menyentuh US$10 (7/3/24). RNDR meningkat +36,7% dan diperdagangkan pada harga US$9,77.

Token AI populer lainnya juga mengalami peningkatan signifikan. Fetch.AI (FET) mengalami peningkatan harga +41,4%, dan SingularityNET (AGIX) dengan kenaikan +36,4% dalam 24 jam terakhir.

Baca juga: Fetch.ai akan Bagikan Kredit GPU Bagi Para Pemegang Token FET

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.