Siaran Pers · 7 min read

Nanovest Sukses Adakan Roadshow NanoArmy di 18 Kota

Nanoarmy
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

Nanovest sebagai salah satu dari platform perdagangan aset digital berbasis aplikasi terus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi para investor di Indonesia, sekaligus mewadahi calon user dan user dengan memberikan literasi pentingnya memiliki aset digital.

Karena itu platform ini sukses mengadakan NanoArmy Roadshow Event yang diadakan di 18 kota besar di Indonesia yaitu, Banyuwangi, Sambas, Surabaya, Banjar, Bengkulu hingga Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Acara ini bertujuan untuk yang memberikan edukasi investasi aset digital skala nasional. 

Nanoarmy
Keseruan edukasi NanoArmy.

NanoArmy sendiri merupakan komunitas yang diwadahi oleh Nanovest membuat acara dengan konten yang menarik dan menyenangkan sekaligus menjadi sarana agar masyarakat semakin memahami keuntungan investasi untuk masa depan.

“Tingginya rasa ingin tahu masyarakat tentang manfaat berinvestasi dengan instrumen investasi digital ini, menjadi motivasi Nanovest untuk terus mengadakan kegiatan seperti ini. Kami berharap aset digital bukan menjadi sebuah produk yang terdengar asing oleh masyarakat Indonesia, tetapi manfaat dan keuntungannya dapat juga dirasakan bagi siapa saja yang mau memulainya.” Ujar Genta Mansyur, Head of Community Nanovest. 

NanoArmy bersama Nanovest mengadakan kegiatan menarik yang berbeda-beda di setiap kotanya. Peserta yang hadir, terlebih dahulu mengunduh aplikasi Nanovest dan melakukan verifikasi data diri di Nanovest KYC (Know Your Customer). Lebih dari 600 pengguna baru Nanovest teregistrasi selama Roadshow berlangsung. 

Platform digital ini juga memberikan aset awal berupa saldo senilai Rp25,000, kepada para peserta yang ingin langsung mempraktekkan, apa yang sudah dipelajari pada seminar investasi aset digital.

Baca juga: Nanovest Resmi Terdaftar di BAPPEBTI

NanoArmy Edukasi dengan Memberikan Hiburan

Dalam kegiatan NanoArmy Roadshow Event, tidak hanya sekedar menambah user baru, kami harap juga dapat menjadi pengalaman yang berkesan, bagi para peserta yang baru pertama kali mencoba komoditas digital melalui platform Nanovest. 

Mudahnya memulai sebuah investasi, hanya dengan satu klik saja lewat aplikasi Nanovest, menjadi daya tarik para peserta dalam acara ini.” Tambah Genta.

Selain seminar investasi, NanoArmy juga mengadakan berbagai aktivitas yang menyenangkan seperti Konser Dangdut, e-sport competitions, turnamen Badminton, Futsal serta games/kuis dengan hadiah menarik yaitu saldo Nanovest.

Melanjutkan komitmen platform yang telah terdaftar di Bappebti ini pun akan terus memberikan edukasi yang merata bagi semua kalangan di Indonesia.

Direncanakan layanan digital ini akan kembali menggelar kegiatan-kegiatan yang lebih menarik kedepannya, salah satunya mengadakan kegiatan Campus Roadshow yang menargetkan lebih dari 50 Universitas di seluruh Indonesia.

Baca juga: Nanovest Gunakan Advance AI, Tingkatkan Keamanan Verifikasi

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.