Berita Bitcoin · 8 min read

Keputusan ETF Bitcoin Spot Makin Dekat, Momentum Sell The News Menguat

Keputusan SEC ETF Bitcoin Spot

Pasar kripto sedang menantikan keputusan penting dari Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat terkait persetujuan ETF Bitcoin spot.

Menurut laporan terbaru dari Reuters, SEC dapat memberikan informasi kepada pelamar ETF Bitcoin spot tentang persetujuan mereka sekitar tanggal 2 Januari atau 3 Januari 2024. Keputusan ini telah lama ditunggu dan dapat menjadi titik balik bagi pasar kripto.

Pelamar aplikasi Bitcoin ETF spot diberitahu lebih awal agar mereka dapat mempersiapkan peluncuran pada 10 Januari. Aplikasi Bitcoin ETF spot ARK Investment akan menjadi yang pertama untuk diberitahu diterima atau ditolak.

Apabila diterima, maka besar kemungkinan aplikasi milik BlackRock, Fidelity, Invesco, dan lain sebagainya akan mendapatkan persetujuan, sebaliknya penundaan atau penolakan juga dapat berlaku ke aplikasi lainnya.

Sementara itu, dalam beberapa waktu terakhir struktur mengenai biaya ETF sedang dibentuk dengan Valkyrie mengumumkan biaya manajemen sebesar 0,80%, mirip dengan tarif yang diusulkan oleh Ark/21shares.

Fidelity, di sisi lain, berencana untuk menawarkan biaya yang sangat rendah sebesar 0,39% untuk Wise Origin Bitcoin Fund mereka. Invesco menawarkan biaya 0,59% dengan pengabaian enam bulan untuk US$5 miliar pertama dalam aset.

Baca juga: Daftar Aplikasi ETF Bitcoin Spot dan Perkembangannya

ETF Bitcoin Spot Bisa Ciptakan Momentum Sell the News

Kabar persetujuan atau penolakan ETF Bitcoin spot menurut CryptoQuant akan menyebabkan volatilitas pasar karena fenomena “sell the news”, yang merupakan istilah bagaimana harga aset dan sentimen meningkat menjelang peristiwa bullish, namun harga segera jatuh setelahnya karena ada tekanan jual yang kuat. 

Memperkuat analisisnya, analis CryptoQuant menunjuk pada data yang menunjukkan pelaku pasar Bitcoin saat ini mendapatkan keuntungan tinggi yang belum direalisasi setelah aset digital tersebut reli di atas angka US$40.000. 

“Pemegang Bitcoin jangka pendek mengalami margin keuntungan yang belum direalisasi sebesar 30%, yang secara historis mendahului koreksi harga,” kata laporan itu.

Analis CryptoQuant menambahkan bahwa penambang Bitcoin juga mengalami keuntungan tinggi yang belum direalisasi, yang juga dapat berkontribusi pada tekanan jual BTC.

“Kami melihat peningkatan penjualan penambang dalam beberapa minggu terakhir karena harga tetap di atas $40,000,” tambah laporan itu.

Di sisi lain, dilansir dari Cointelegraph, menurut data dari platform perdagangan opsi kripto Greeks.live, persetujuan ETF Bitcoin spot oleh SEC mungkin tidak akan memicu reli pasar kripto yang signifikan.

Data menunjukkan bahwa volatilitas tersirat untuk opsi tanggal 12 Januari, yang erat kaitannya dengan peluncuran potensial ETF, justru menurun daripada meningkat. 

ETF Bitcoin spot telah menjadi salah satu katalis yang membuat harga Bitcoin melambung hingga 155% sepanjang tahun 2023 dengan berhasil kembali ke level US$40.000 usai mengalami penurunan drastis pada akhir 2022 lalu.

Baca juga: Awali 2024, Harga Bitcoin Tembus US$45 Ribu

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.