Berita Bitcoin · 7 min read

Harga Bitcoin Terendah dalam Enam Hari! Market Cap Crypto Hilang $50 Miliar!

harga bitcoin terendah dalam 6 hari

Kapitalisasi pasar crypto terpantau turun sekitar $50 miliar per hari karena harga Bitcoin turun ke $22.000 setelah sempat menyentuh $24.000 di pekan sebelumnya. Sebagian besar altcoin juga terlihat masih bergerak negatif. 

Harga Terendah Dalam Enam Hari

Bitcoin Rabu 20 Juli 2022 terpantau sempat naik ke $24.000, yang menjadi harga tertingginya selama sebulan terakhir.

Namun tidak lama ketika pembeli mulai melihat peluang penjualan, termasuk Tesla yang menjual sebagian besar kepemilikan Bitcoinnya di kuartal kedua, BTC pun harus rela kehilangan lebih dari $2.000 dalam sehari.

Akibatnya, Bitcoin pun menyentuh level terendahnya dalam 6 hari di kisaran angka $22.000. Sampai sekarang, bitcoin masih berjuang di sana, dan kapitalisasi pasarnya telah turun menjadi $420 miliar.

Sementara itu pada 25 Juli salah satu metrik on-chain di Bitcoin yakni, Skor MVRV-Z Bitcoin kembali ke wilayah negatif setelah seminggu mengalami kenaikan dan jatuh ke zona yang biasanya disediakan untuk harga makro terendah.

MVRV-Z menunjukkan bagaimana BTC overbought atau oversold relatif terhadap “nilai wajar”. Pada awal Juli, Cointelegraph melaporkan MVRV-Z, memberikan skenario harga terendah di $15.600 untuk BTC/USD kali ini.

Insight dan Networking Bersama Crypto Enthusiast

Kemudian angka-angka terbaru dari Crypto Fear & Greed Index menunjukkan penurunan yang stabil. Pada 25 Juli, Indeks berdiri di 30/100 yang masih digambarkan sebagai “ketakutan” yang mendorong suasana secara keseluruhan tetapi masih lima poin di atas kelompok “ketakutan ekstrem” di mana pasar sebelumnya menghabiskan rekor 73 hari.

Baca juga: Apa itu Fear and Greed Index? Panduan untuk Pemula

Altcoin Ikut Turun

Altcoin pun bernasib sama setelah bergerak positif dalam seminggu, kini tren mulai turun ke harga terendah. Ethereum yang naik dari  $ 1.000 menjadi lebih dari $1.600 telah turun 5% dan berada di kisaran $1.500 per 25 Juli 2022. 

Solana dan Polygon telah kehilangan persentase yang sama dalam sehari. Akibatnya, SOL berada di bawah $40, sedangkan MATIC berada di $0,8.

BNB, Ripple, Cardano, Dogecoin, Polkadot, dan Shiba Inu juga berada di zona merah sekarang. AVAX telah turun hampir 9% dan hampir menembus di bawah $20.

Dengan demikian, tidak mengherankan jika kapitalisasi pasar crypto secara keseluruhan telah turun mencapai $50  miliar dalam sehari.

Baca juga: CEO Ethereum Sebut 4 Tahap Ini Setelah The Merge Selesai

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.