Berita Exchange · 8 min read

FTX Bakal Jual Kripto Setara US$3,4 Miliar, Pasar Kripto Bereaksi Negatif

FTX jual aset

FTX terungkap memiliki aset setara US$3,4 miliar dalam bentuk kripto dalam pengajuan ke pengadilan pada hari Senin, 11 September 2023.

Aset kripto tersebut antara lain US$1,16 miliar dalam Solana (SOL) dan US$560 juta dalam Bitcoin (BTC), serta aset kripto lainnya. Pemberitaan ini disinyalir menyebabkan pergerakan harga negatif pada pasar kripto yang sedang terjadi.

FTX Berencana Melikuidasi Aset Kripto Setara US$3,4 Miliar

FTX dijadwalkan untuk menghadiri Pengadilan Pailit Delaware pada Rabu, 13 September 2023. Tujuan dari kehadiran ini adalah meminta persetujuan untuk melikuidasi US$3,4 miliar dalam bentuk aset kripto.

Dalam rencana melikuidasi aset kripto, FTX ingin mendatangkan bantuan dari perusahaan blockchain, Galaxy Digital untuk mengatur penjualan dan pengelolaan dana yang dimiliki. Jika diizinkan, penjualan aset kripto akan dilakukan secara bertahap. Rencananya hanya setara US$100 juta aset kripto yang akan dijual per minggu dan hingga US$200 untuk beberapa aset kripto tertentu.

ftx aset
Gambar: Distribusi kepemilikan aset kripto FTX. Sumber: Dokumen Pengajuan

Dalam dokumen pengajuan ke pengadilan, terdapat aset kripto setara US$3,4 miliar yang akan dilikuidasi. Kepemilikan ini mencakup: US$1,16 miliar dalam Solana (SOL), US$560 juta dalam Bitcoin (BTC), US$192 juta dalam Ethereum (ETH), US$137 juta dalam Aptos (APT), US$120 juta dalam Tether (USDT), US$119 juta dalam Ripple (XRP), serta aset kripto lainnya seperti wrapped Bitcoin (WBTC), wrapped Ethereum (WETH), BitDao (BIT), dan Stargate Finance (STG).

Baca juga: FTX Pindahkan Aset Kripto Rp152 Miliar, Investor Mulai Cemas

Dampak Terhadap Pasar Kripto Pasca Pemberitaan

Pasar kripto tampak mengalami koreksi harga terlihat dari kapitalisasi market kripto yang turun sebesar US$37 miliar dalam 24 jam terakhir. SOL mengalami penurunan -5,8% dari US$18,42 ke harga terendah US$17,35 dan BTC mengalami penurunan -3,7% dari US$25.930 ke harga terendah US$24.960.

Gambar: Grafik harga SOL
Gambar: Grafik harga BTC

Per 12 September 2023 pukul 11.00 WIB, terlihat bahwa pasar kripto mengalami pemulihan dengan kapitalisasi pasar kripto yang meningkat sebesar US$28,5 miliar.

Harga SOL mengalami peningkatan +4,7% dari harga terendah US$17,35 dan diperdagangkan pada US$18,20, serta harga BTC juga mengalami peningkatan +3,5% dari harga terendah US$24.960 dan diperdagangkan pada US$25.860.

Walaupun terlihat terdapat perbaikan harga setelah koreksi kemarin, investor dan trader kripto mesti tetap mengantisipasi hari besok, 13 September 2023 dimana penentuan persetujuan likuidasi aset kripto milik FTX.

Jika pengajuan disetujui, maka memungkinkan akan terjadi koreksi lanjutan setelah Rabu besok, melihat rencana FTX yang akan menjual aset kriptonya secara bertahap per minggu.

Baca juga: FTX Gugat LayerZero untuk Kembalikan Dana 1,3 Triliun Rupiah

FTX Dapat Persetujuan Jual Aset

Sementara itu, berdasarkan kabar terbaru pada 13 September pengadilan telah menyetujui penjualan aset kripto FTX. Namun, aset tak akan dijual sekaligus dalam satu waktu.

FTX memiliki batasan penjualan US$50 juta di minggu pertama dan US$100 juta di minggu berikutnya. Selanjutnya akan ada pilihan untuk meningkatkan batas tersebut dengan persetujuan tertulis terlebih dahulu dari komite kreditor dan komite ad hoc atau untuk menaikkan batas tersebut menjadi US$200 juta setiap minggu dengan persetujuan pengadilan.

FTX juga perlu memberikan pemberitahuan 10 hari sebelum token dijual kepada komite dan wali AS. Wali amanat AS ditunjuk oleh Departemen Kehakiman Amerika Serikat, wali amanat ini juga bisa menolak penjualan aset FTX.

Penjualan tersebut juga akan dilakukan melalui penasihat investasi. Informasi tentang penjualan hanya akan diawasi oleh profesional dan dibatasi kerahasiaannya dengan versi yang telah disunting dapat diakses oleh publik.

*Berita ini telah diperbarui pada 15 September 2023 dan ditambahkan informasi mengenai penjual aset kripto FTX yang disetujui pengadilan.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.