
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Industri · 8 min read
Manajer aset Franklin Templeton merilis exchange-traded fund (ETF) Bitcoin dan Ethereum dengan rasio biaya hanya 0,19% atau dengan kata lain murah, di bawah nama EZPZ.
Produk ini terdaftar di Cboe BZX Exchange, Kamis (20/2/2025), memperluas penawaran aset digital dari manajer aset tersebut setelah meluncurkan ETF Bitcoin dan Ethereum tahun lalu.
Menurut Indeks Aset Digital Institusional CF Benchmarks, ETF EZPZ mengikuti pergerakan harga Bitcoin dan Ethereum.
Indeks ini mendistribusikan investasi sesuai kapitalisasi pasar, dengan 82% dari investasi di EZPZ terekspos pada Bitcoin, sementara 18% sisanya berkorelasi dengan pergerakan harga Ethereum.
Kepala Aset Digital Franklin Templeton, Roger Bayston, mengatakan bahwa adanya ETF ini bertujuan membuat eksposur aset digital lebih tersedia bagi investor sehari-hari.
Baca juga: Franklin Templeton Kaji Peluang Dana Kripto Khusus Altcoin
Meskipun ETF Franklin Bitcoin (EZBC) memiliki US$708 juta atau sekitar Rp11,5 triliun dalam aset yang dikelola (AUM), itu tertinggal jauh di belakang US$56,6 miliar atau sekitar Rp922,5 triliun dalam AUM untuk ETF iShares Bitcoin (IBIT) BlackRock.
ETF Ethereum Franklin Templeton (EZET) berada di urutan ketujuh dalam kategorinya, dengan AUM US$34 juta atau sekitar Rp554,2 miliar.
Perusahaan manajemen aset ini secara aktif terlibat dengan komunitas kripto meskipun secara substansial masih tertinggal dari para pesaingnya dalam hal AUM.
Baca juga: ETF Bitcoin Spot BlackRock Bersaing Sengit dengan GBTC
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.