Berita Altcoins · 6 min read

Duh Gara-gara Bitcoin, Kapitalisasi Crypto Ambruk $50 Miliar

Bitcoin terlihat telah gagal menembus $38.000 dan terus terlihat mengalami koreksi tajam yang diikuti mayoritas altcoins besar. Hasilnya pasar crypto mengalami penurunan kapitalisasi pasar sebesar $50 Miliar bersama dominasi Bitcoin yang turun.

Bitcoin Jatuh Mendorong Crypto

Sejak kemarin, Bitcoin terlihat terjebak berkonsolidasi di daerah sekitar $35.000 dan $37.000. Kemarin, harganya berusaha naik ke $38.000 walau kemudian gagal dan terkoreksi ke bawah $35.000.

Untungnya, setelah koreksi tersebut terjadi, Bitcoin berhasil naik kembali tetapi masih tetap berkonsolidasi di daerah sebelumnya.

Apresiasi tersebut terlihat masih belum signifikan akibat dibandingkan dengan kemarin, harganya masih jatuh sekitar 2,6%.

Akibat dari koreksi ini, mayoritas mata uang crypto lainnya terlihat mengikuti pergerakan tersebut dengan koreksinya masing-masing.

Koreksi ini cukup mengejutkan mengingat beberapa hari yang lalu mayoritas mata uang crypto selain Bitcoin, memperlihatkan apresiasi yang cukup signifikan.

Sebelumnya, mayoritas mata uang crypto telah terlihat mencetak rekor baru dengan mengukir harga tertingginya masing-masing sepanjang masa. Tetapi akibat sentimen dari Bitcoin saat ini, mayoritas pencapaian tersebut terlihat terhapus akibat koreksi.

Mayoritas Altcoins Koreksi

Binance Coin (BNB) dan Polkadot (DOT) terlihat kehilangan nilai terbanyak dari mata uang crypto lainnya yang berada di peringkat 10 besar dalam kapitalisasi pasar. Kedua mata uang tersebut terlihat jatuh sekitar 7% dimana BNB jatuh ke $42 dan DOT jatuh ke sekitar $16.

Bitcoin Cash (BCH) dan Chainlink (LINK) juga terlihat jatuh sekitar 4% bersama Cardano (ADA) yang jatuh sekitar 2% walau sebelumnya mengalami apresiasi. Ethereum menjadi salah satu mata uang crypto yang mengalami pergerakan mengejutkan kemarin.

Hal ini disebabkan kemarin Ethereum baru saja mencetak harga tertingginya sepanjang masa mengalahkan harga tertingginya pada Tahun 2018. Namun setelah itu Ethereum terlihat jatuh sekitar 6,5% hingga saat ini walau terlihat mulai berkonsolidasi.

Masih Ada Pergerakan Naik

Hedera Hashgraph (HBAR) merupakan salah satu koin yang mengalami apresiasi di tengah gerakan koreksi di pasar crypto.

HBAR terlihat naik sekitar 60% dalam sehari dan 120% dalam sepekan menuju $0,1 akibat sentimen dari vaksin yang akan menggunakan blockchainnya.

Enjin Coin juga terlihat naik secara signifikan sekitar 42% ke $0.40 akibat sentimen dari pendaftarannya di Coincheck. NXM juga diabarkan naik sekitar 30% bersama Ren dan Decentraland yang naik sebesar 20% dan 15%.

Vechain juga menjadi salah satu koin yang mengalami apresiasi 10% yang membuktikan bahwa masih terdapat koin yang naik walau kapitalisasinya kecil. Secara keseluruhan akibat pergerakan ini pasar crypto kehilangan kapitalisasi pasar sebesar $50 Miliar.

Namun walau terjadi kehilangan tersebut, kapitalisasi pasar crypto masih tetap stabil aman di atas $1 Triliun. Tetapi, apresiasi dari koin yang berkapitalisasi pasar kecil dan sedang telah mengurangi dominasi Bitcoin di pasar crypto menjadi 64,9%, 5,5% lebih kecil dari pekan lalu.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Naufal Muhammad

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.