Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Siaran Pers · 8 min read
Pertukaran kripto CoinEx meluncurkan fitur baru yakni perdagangan strategis dan fungsi rencana investasi pada 16 Februari 2023. Dengan fitur tersebut, pengguna CoinEx dapat membuat strategi perdagangan menjadi lebih mudah.
Rencana investasi otomatis adalah strategi perdagangan kripto yang membantu pengguna secara otomatis mengakumulasi aset kripto melalui investasi yang telah ditentukan sebelumnya dan siklus berulang.
Fitur yang paling menonjol dari fungsi baru ini adalah pengguna dapat dengan mudah memilih strategi perdagangan yang tepat dan memperoleh keuntungan dengan melakukan investasi kripto reguler dengan jumlah dan siklus yang telah ditentukan sebelumnya, tanpa harus mengkhawatirkan waktu yang spesifik.
Singkatnya, rencana investasi otomatis CoinEx menampilkan keuntungan-keuntungan berikut:
Baca juga: Promosikan NFTFi, CoinEx Bagikan Hadiah Hingga 5.000 USDT!
Untuk pengguna, perlu diperhatikan bahwa rencana investasi otomatis menarik dana dari akun Spot, yang harus memiliki cukup saldo. Selain itu, jumlah minimum dari rencana investasi otomatis ditetapkan sebesar 1 USDT, dan jumlah maksimumnya berbeda dari kripto ke kripto.
Hasil transaksi rencana investasi otomatis bergantung pada kedalaman market; selama proses investasi, CoinEx hanya membebankan biaya perdagangan untuk transaksi yang dilakukan pada kurs spot, tanpa biaya tambahan.
CoinEx memungkinkan pengguna untuk membuat beberapa strategi perdagangan, termasuk rencana investasi otomatis dan grid spot, untuk memberikan lebih banyak strategi investasi serbaguna kepada pengguna, tetapi setiap pengguna CoinEx hanya dapat membuat hingga 20 strategi efektif (termasuk ditangguhkan).
Perlu jadi perhatian, rencana nvestasi otomatis adalah strategi investasi jangka panjang, dan tidak dapat digunakan untuk melakukan lindung nilai terhadap potensi risiko.
Saat menjalankan rencana investasi otomatis, pengguna harus membuat rencana terlebih dahulu untuk memperhitungkan risikonya. CoinEx juga berencana untuk meluncurkan fungsi grid spot dan grid futures untuk melibatkan penggunanya dalam perdagangan quant.
Baca juga: 8 Proyek yang Patut Diperhatikan di CoinEx Smart Chain
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.