Berita Exchange · 6 min read

Bursa Kripto FTX Hentikan Withdrawal Sementara!

Ada apa dengan FTT Token Asli FTX

FTX tampaknya telah berhenti sementara untuk memproses permintaan penarikan aset kripto penggunanya di bursa, menurut data on-chain (8/11/2022).

Transaksi aset keluar terakhir dari FTX di blockchain Ethereum terjadi pada pukul 6:37 pagi ET, lebih dari dua jam yang lalu, menurut data dari Etherscan.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak FTX.

“Tampaknya FTX telah berhenti memproses penarikan on-chain dari setidaknya dompet utama mereka yang teridentifikasi di Ethereum, Solana dan Tron,” kata Steven Zheng, seorang analis riset di The Block.

“Ini aneh karena mungkin masih ada orang yang mengantri. menunggu penarikan mereka,” katanya.

FTX telah menghadapi penarikan aset besar-besaran setelah CEO Binance Changpeng Zhao mengatakan bahwa bursa akan mulai menjual kepemilikan FTT, token bursa FTX. Penjualan tersebut akan dilakukan bertahap dan menurutnya merupakan langkah manajemen risiko.

Baca juga: Imbas Binance Jual FTT, Alameda Diterpa Isu Bangkrut!

Setelah informasi itu banyak spekulasi bermuculan, salah satunya adalah kondisi keuangan Alameda yang nampaknya kurang baik jika melihat dari laporan neraca keuangan Alameda yang ditayangkan Coindesk.

Setelah tweet CZ itu FTT alami penurunan harga dan isu keuangan buruk Alameda semakin santer terdengar. CEO FTX, Sam Bankman-Fried pun mencoba menenangkan pasar kripto.

Dia mengatakan bahwa FTX “baik-baik saja,” dan meminta FTX dan Binance untuk bekerja sama demi kebaikan industri.

CEO Alameda Caroline Ellison sebelumnya telah menawarkan untuk membeli kepemilikan FTT Binance dengan harga $22 per token, namun tawaran ini telah ditolak oleh CZ.

Baca juga: Tepis Isu Bangkrut, CEO FTX Buka Suara

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.