Berita Exchange · 5 min read

Pompa Likuiditas Huobi, Whale Transfer US$200 Juta dan 5.000 ETH

whales ethereum pindahkan dana tiba-tiba

Huobi sedang diterpa rumor kencang karena diduga sedang mengalami krisis likuiditas di tengah kabar beberapa eksekutifnya yang diselidiki oleh regulator Tiongkok.

Rumor ini juga semakin mendapatkan perhatian komunitas karena pertukaran kripto tersebut mengalami arus keluar yang cukup besar, senilai US$64 juta dalam rentang waktu 5 hingga 6 Agustus 2023.

Baca Juga: Huobi Dirumorkan Krisis Likuiditas, Ini Kronologinya!

Di samping itu, pengamat kripto Adam Cochran menemukan kejanggalan terkait jumlah USDT yang dimiliki oleh Huobi. Namun, Rumor soal krisis Huobi telah dibantah oleh Justin Sun dan mengatakan itu hanya FUD. Ia juga meyakinkan pengguna bahwa Huobi terus melakukan pengembangan berkelanjutan.

Kendati sudah membantah namun pihak Huobi tidak memberikan data-data on chain yang cukup untuk menepis serangkaian analisis on chain dari Adam, sehingga perdebatan soal insolvensi Huobi masih bergema.

Likuiditas Huobi Dipompa Whale

Pada 8 Agustus 2023 justru ditemukan secara on chain, ada whale yang diduga adalah Justin Sun telah menyuntikkan US$200 juta untuk tingkatkan likuiditas Huobi.

Platform analitik blockchain, Arkham, merekam transaksi dan menandai alamat transaksi itu adalah milik Sun. Ini menyusul penyimpanan US$3 juta USDT oleh Justin Sun pekan ini.

Menurut Etherscan, transaksi lain senilai 5.000 ETH senilai sekitar US$9,1 juta juga berasal dari alamat yang dikaitkan dengan Justin Sun.

Sementara itu, Justin Sun secara tidak langsung membantah bahwa transaksi itu terkait olehnya. Ia meretweet laporan Coindesk yang menyebutkan bahwa setoran besar yang baru-baru ini dilakukan di Huobi bukan Justin Sun.

Selanjutnya, total saldo Huobi telah meningkat sebesar 10% selama sehari terakhir, menurut Arkham. Platform saat ini melaporkan total saldo US$3,2 miliar. Selain itu, pasokan USDT Huobi telah meningkat menjadi US$273 juta, menurut DeFiLlama.

Huobi TVL 3 bulan. Sumber: Arkham

Baca Juga: Ribuan Data Pelanggan Huobi Nyaris Diretas, Ini Penyebabnya!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anggita Hutami

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.