Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Altcoins · 5 min read
Pemerintah Inggris dilaporkan telah mendukung Hedera Hashgraph dan Perusahaan Teknologi Neuron Innovations untuk melakukan uji coba pengumpulan dan penyimpanan data drone menggunakan layanan public ledger consensus.
Dalam pernyataannya, Hedera Hashgraph bekerja dengan Neuron Innovations untuk menguji coba pembagian yang aman dari wilayah udara dengan menggunakan pesawat tak berawak komersial, militer, serta pemerintah.
“Kami telah memungkinkan perjalanan drone jarak jauh tanpa awak menggunakan infrastruktur penerbangan dengan sistem keamanan yang ketat.” Ungkap CEO Neuron, Niall Greenwood.
Uji coba multi-drone diadakan di Port Montrose, Skotlandia dan Universitas Cranfield di Bedfordshire pada bulan April dan Oktober 2021 silam.
Kolaborasi antara kedua pihak membuat sensor Neuron merekam jalur penerbangan drone dan data lokasinya.
Pada saat yang sama, Hedera consensus memainkan peran penting dalam membuat stempel waktu dari data yang dikumpulkan dari setiap drone dan mencatatnya decentralized public ledger.
Ini adalah salah satu dari beberapa program terkait drone yang didukung oleh Departemen Bisnis, Energi, dan Strategi Industri Inggris.
Idenya adalah untuk mengembangkan proses pelacakan dan mengikuti drone serta pesawat tak berawak lainnya yang sangat mudah dilakukan setelah penerbangan mereka membuat mereka tidak terlihat.
Sementara Hedera Hashgraph sendiri merupakan jaringan public distributed ledger technology, dimana sebuah protokol akan memungkinkan keamanan berbasis data digital yang terdesentralisasi.
Baca juga: Demam Metaverse Dorong Harga HBAR 40%
Hedera Hashgraph sebelumnya juga telah menjalin sejumlah kolaborasi untuk menerapkan teknologi blockchain dalam aplikasi dunia nyata di beberapa sektor.
Pada November 2021, Cointelegraph melaporkan bahwa Dewan Hedera bermitra dengan ServiceNow, platform alur kerja digital berbasis cloud, untuk mengintegrasikan Platform Now dan menciptakan tingkat kepercayaan serta tanggung jawab baru dalam transaksi digital.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.