Berita Blockchain · 8 min read

Proyek RWA MANTRA Resmi Luncurkan Mainnet

Mantra
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

MANTRA, blockchain layer-1 yang berfokus pada tokenisasi Real World Assets (RWA), telah resmi meluncurkan MANTRA Chain Mainnet pada 23 Oktober 2024. Langkah ini bertujuan untuk menjadikan MANTRA sebagai ledger utama yang lebih disukai untuk RWA.

“Kami sangat senang memperkenalkan Mainnet kami dan secara resmi menyambut industri, mitra, serta proyek-proyek yang ingin berkolaborasi dalam membangun masa depan RWA bersama-sama. Seiring inovasi dan kesadaran yang terus berkembang, kita akan mampu membuka potensi ekonomi RWA yang bernilai triliunan dolar AS,” ungkap John Patrick Mullin, CEO MANTRA, dalam keterangannya.

Baca juga: Mantra Chain: Blockchain Inovatif untuk Tokenisasi Aset Dunia Nyata

Fitur MANTRA Chain

MANTRA Chain Mainnet dilengkapi dengan berbagai tool yang dapat disesuaikan, yang diklaim dibangun dengan mengutamakan keamanan jaringan dan kepatuhan terhadap regulasi. Adapun, mainnet ini memfasilitasi transformasi keuangan tradisional ke dalam blockchain, serta menyederhanakan proses memasukkan RWA ke dalam sistem on-chain.

Token OM sendiri akan berperan sebagai inti dalam ekosistem listing RWA. Meskipun fitur mainnet-nya masih akan terus dikembangkan, MANTRA mencatat bahwa pengguna saat ini sudah dapat mengakses beberapa fitur utama setelah peluncurannya. Salah satu adalah kemampuan untuk bridge token MANTRA (OM) dari ERC-20 ke Mainnet.

Pengguna juga dapat stake token OM mereka untuk membantu mengamankan jaringan dan mendapatkan imbalan on-chain, serta nti dalam ekosistem listing RWA, dan pengguna juga berkesempatan mendapatkan poin Karma dengan menyelesaikan berbagai misi di mainnet.

Mengutip CoinDesk, MANTRA berhasil mengumpulkan dana sebesar US$11 juta pada Maret 2024 untuk mengembangkan jaringan blockchain yang berfokus pada RWA. Pada saat itu, Mullin mengungkapkan bahwa mereka sedang berada di tahap akhir untuk memperoleh lisensi dari Virtual Asset Regulatory Authority Dubai (VARA).

Sepanjang tahun ini, MANTRA tercatat telah berhasil menghimpun dana lebih dari US$25 juta. Pada Juli 2024, MANTRA mengumumkan kesepakatan tokenisasi real estate dengan MAG senilai US$500 juta, dan Mullin mengungkapkan bahwa masih ada beberapa kesepakatan besar lainnya yang sedang dalam tahap persiapan.

Token OM sendiri telah mencatatkan performa signifikan sejak awal tahun 2024, dengan pertumbuhan hingga 6.670%, di mana token tersebut mencapai rekor tertinggi sepanjang masa di harga US$1,62 pada 15 Oktober.

Pergerakan harga OM dalam basis Year-on-Year (YoY). Sumber: CoinMarketCap

Saat peluncuran mainnet-nya, harga OM mengalami kenaikan hingga 2% dari US$1,37 ke US$1,40 sebelum akhirnya mengalami koreksi di kisaran US$1,38 pada saat artikel ini ditulis, menurut data CoinMarketCap.

Baca juga: Proyek RWA Mantra Bersiap Rilis Mainnet

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dilla Fauziyah

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.