Berita Bitcoin · 7 min read

Mengungkap Identitas Mr.100, Pemilik Bitcoin Senilai US$3,5 Miliar

Mr.100 Bitcoin

Whale misterius yang dijuluki Mr.100 telah menarik perhatian di kalangan komunitas kripto karena konsistensinya dalam mengakumulasi Bitcoin dalam jumlah besar.

Mr.100 diketahui memiliki hampir 52.996 Bitcoin, senilai sekitar US$3,5 miliar, menjadikannya pemilik Bitcoin terbanyak ke-14 di dunia.

Data dari HODL15Capital menunjukkan bahwa dompet Mr.100 mulai mengumpulkan BTC sejak November 2022, bertepatan dengan kejatuhan bursa FTX.

Lembar akumulasi Bitcoin. Sumber: HODL15Capital di X.

Dompet ini tercatat menambahkan minimal 100 BTC hampir setiap hari sejak 14 Februari. Beberapa transfer besar Bitcoin juga diterima dari alamat dompet sekunder yang telah mengakumulasi 100 BTC sejak 2019, mengindikasikan bahwa Mr.100 telah memulai akumulasi sejak itu.

Mr.100 terus menambah asetnya meski harga Bitcoin mendekati rekor tertingginya, dengan pembelian 400 BTC pada 12 Maret saat Bitcoin diperdagangkan di atas US$72,000. Ia juga membeli 1.000 BTC pada 15 Maret, yang merupakan 52% dari total pembelian oleh 10 aplikasi ETF Bitcoin.

Baca juga: Volume ETF Bitcoin Spot Tembus Rekor US$10 Miliar

Spekulasi Identitas Mr.100

Tindakan Mr.100 yang konsisten ini memicu diskusi tentang identitasnya. Menurut Chris Martin, Direktur Riset di Amberdata, Mr.100 mungkin bukan investor individu melainkan entitas seperti dana investasi atau bank besar di belakang beberapa ETF Bitcoin spot.

Martin menambahkan keraguan tentang pengisian dompet tersebut sebagai persiapan untuk halving Bitcoin yang akan datang, mengusulkan bahwa motivasi mungkin lebih pada mendukung kenaikan harga daripada mengumpulkan token untuk acara tertentu.

Spekulasi lain menyatakan bahwa Mr.100 bisa jadi lembaga keuangan dari Hong Kong yang melakukan pra-seeding untuk ETF, Otoritas Investasi Qatar, atau dana kekayaan negara dari Timur Tengah.

Semebtara itu, menurut Arkham Intelligence, sebuah platform forensik blockchain, Mr.100 adalah cold wallet Upbit, didasarkan pada transaksi dompet dan hubungannya dengan alamat Upbit lainnya, yang merupakan ciri khas operasional cold wallet pertukaran.

Baca juga: Riset Tunjukkan Permintaan Bitcoin Naik Signifikan

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.