
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Exchange · 6 min read
Riset menemukan bahwa mayoritas kripto baru yang terdaftar di Binance mengalami penurunan harga dan exchange tersebut menjadi tempat exit liquidity dari para pemodal ventura.
Selama enam bulan terakhir, lebih dari 80% aset kripto baru mengalami penurunan harga setelah listing di exchange kripto terbesar dunia, Binance.
Menurut analisis dari peneliti kripto Flow, banyak dari token baru tersebut didukung oleh perusahaan modal ventura terkemuka dan diluncurkan dengan valuasi tinggi. Namun, proyek-proyek ini sering kali tidak memiliki basis pengguna atau komunitas yang kuat.
Hanya 5 dari 31 token terpilih di Binance yang mengalami kenaikan harga sejak diluncurkan. Token-token tersebut termasuk Memecoin (MEME), Ordinals (ORDI), Jupiter (JUP), Jito (JTO), dan dogwifhat (WIF).
Baca juga: Bitcoin Ordinals Akan Tersedia di Binance, Ada Tawaran Menarik Bagi Kreator!
Flow menjelaskan bahwa banyak proyek diluncurkan dengan nilai kapitalisasi pasar total (FDV) yang tinggi, dengan rata-rata FDV untuk listing di Binance mencapai lebih dari US$4,2 miliar dan terkadang hingga US$11 miliar.
Ia menambahkan bahwa banyak token yang diluncurkan di Binance bukanlah investasi yang layak, karena potensi kenaikannya sudah terlampaui. Sebaliknya, mereka berfungsi sebagai exit liquidity bagi mereka yang mengeksploitasi akses terbatas dari investor ritel terhadap peluang investasi.
“Jika Anda memiliki portofolio di mana Anda menginvestasikan jumlah yang sama pada setiap listing Binance yang baru, Anda akan melihat penurunan lebih dari 18% dalam 6 bulan terakhir,” kata Flow.
Baca juga: Binance Dikenai Denda US$4,4 Juta oleh Pemerintah Kanada
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.