
Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Siaran Pers · 7 min read
Halving Bitcoin (BTC) menjadi peristiwa yang dinanti oleh penggemar kripto. Jika menilik riwayatnya, peristiwa empat tahunan ini selalu menjadi katalisator kenaikan harga mata uang kripto secara umum.
Melihat hal tersebut, sebelum halving Bitcoin yang diperkirakan terjadi pada akhir April 2024, para investor umumnya akan menginvestasikan dana mereka untuk membeli kripto terbaik dengan potensi kenaikan signifikan.
Baca juga: 5 Perbedaan Halving Bitcoin 2024 yang Perlu Kamu Tahu
Menurut Cryptonews Indonesia, setidaknya ada tiga kripto terbaik yang bisa dibeli sebelum peristiwa halving Bitcoin. Apa saja itu? Simak daftarnya di bawah ini.
Banyak orang mengira bahwa Dogecoin20 ($DOGE20) memiliki keterkaitan dengan Dogecoin asli yang fenomenal. Meskipun terinspirasi dari kesuksesan $DOGE, Dogecoin20 dirancang dengan lebih baik.
Dogecoin20 dibangun di blockchain Ethereum, yang sudah menggunakan konsensus Proof-of-Stake (PoS) sehingga lebih ramah lingkungan. Di samping itu, platform ini juga memiliki mekanisme staking on-chain untuk menjaga stabilitas dan keamanan ekosistem.
Pemilik token $DOGE20 dapat memanfaatkan staking untuk mendapatkan penghasilan pasif dari kepemilikan token mereka. Platform menawarkan APY sebesar 58% untuk token yang berada di dalam staking. Namun, persentase APY tersebut akan berkurang dengan semakin banyaknya token yang berada dalam pool staking.
Dogecoin20 dianggap lebih unggul dibanding Dogecoin asli karena memiliki pasokan token yang terbatas. Dengan demikian, harga token ini dapat melambung tinggi saat pasokan token mulai menipis.
Menurut tokenomics Dogecoin20, $DOGE20 memiliki total pasokan sebanyak 140 miliar token, dengan rincian sebagai berikut:
Dogecoin20 berhasil mengumpulkan lebih dari US$10 juta melalui presale. Kesuksesan ini menunjukkan besarnya antusias penggemar kripto kepada koin dengan karakter anjing ini.
$DOGE20 saat ini diperdagangkan dengan harga US$0,00052. Harga tersebut diprediksi akan mengalami lonjakan signifikan setelah tim mendaftarkan $DOGE20 di sejumlah bursa utama.
Baca juga: Coinbase akan Buka Perdagangan Futures Dogecoin
eTukTuk adalah proyek kripto baru bertenaga AI yang berfokus pada pengembangan kendaraan listrik dan stasiun pengisian daya. Platform ini memiliki token asli, $TUK, yang akan menjadi roda penggerak utama di dalam ekosistem.
Platform ini berbasis di Sri Lanka, di mana TukTuk menjadi salah satu alat transportasi favorit. Namun, TukTuk tradisional merupakan kendaraan ICE (Internal Combustion Engine) yang melepaskan CO2 lebih banyak daripada mobil.
Hal inilah yang menjadi latar belakang eTukTuk untuk membangun TukTuk bertenaga listrik. Kendati demikian, fokus dari proyek ini sebenarnya adalah pembangunan stasiun pengisian daya kendaraan listrik, di mana $TUK akan menjadi alat pembayarannya.
Selain memiliki visi jangka panjang yang mulia, ekosistem platform ini juga disiapkan dengan sangat matang. Tim di balik proyek akan meluncurkan permainan berbasis Play-to-Earn (P2E) di mana pengguna akan berperan sebagai pengendara eTukTuk untuk mengantarkan penumpang. Semakin cepat penumpang tersebut tiba di tujuan, maka semakin besar imbalan dalam bentuk $TUK yang diperoleh.
eTukTuk juga memiliki fitur staking yang memungkinkan pengguna untuk memperoleh penghasilan pasif. Pada saat artikel ini ditulis, tersedia APY sebesar 97% untuk pemilik token yang menempatkan tokennya di dalam mekanisme staking.
Dalam roadmap proyek eTukTuk berencana untuk mendaftarkan token di CEX, mereka juga akan menjalin kerjasama dengan pemerintah Sri Lanka untuk pembangunan stasiun pengisian daya.
Setelah meraih kesuksesan di Sri Lanka, eTukTuk akan mengekspansi pasar mereka ke berbagai negara berkembang. Dengan demikian, adopsi terhadap token $TUK diharapkan akan mengalami lonjakan signifikan yang secara otomatis akan meningkatkan nilai token tersebut.
Dengan kasus penggunaan yang jelas, eTukTuk menjadi salah satu kripto terbaik untuk dibeli sebelum peristiwa halving Bitcoin. Presale $TUK masih berlangsung dan telah mengumpulkan hampir US$3 juta. Harga 1 token saat ini berada di level US$0,022 dan akan meningkat pada periode presale berikutnya.
Baca juga: Narasi Memecoin Cetak Cuan Tertinggi di Kuartal Pertama 2024
Slothana ($SLOTH) menjadi koin meme baru yang sedang naik daun di platform X. $SLOTH dinilai akan menjadi koin meme Solana berikutnya yang mengalami lonjakan harga signifikan setelah $SLERF.
Slothana adalah koin meme murni, tanpa kasus penggunaan yang jelas dan pasokan token tidak diketahui. Kendati demikian, para penggemar kripto memiliki optimisme tinggi terhadap token ini karena adanya rumor bahwa tim di balik proyek ini adalah tim yang sama dari salah satu koin meme tersukses, Smog.
Optimisme penggemar kripto terhadap Slothana dapat dilihat dari antusias mereka dalam masa presale. Sebanyak US$8 juta telah dikumpulkan hanya dalam beberapa minggu setelah peluncuran awal.
$SLOTH dapat dibeli dengan cara yang sederhana. Pengguna hanya perlu mengirimkan Solana ($SOL) ke dompet proyek. Setelah transaksi berhasil, token akan dikirimkan ke dompet pengirim setelah presale berakhir.
Harga $SLOTH saat ini masih sangat terjangkau. Setiap 1 SOL yang dikirimkan akan menghasilkan sebanyak 10.000 SLOTH.
Sebagian investor menilai presale $SLOTH adalah kesempatan kedua bagi mereka yang melewatkan kenaikan harga signifikan dari $SLERF. Selain menggunakan karakter yang sama, kedua kripto baru ini juga menggunakan mekanisme presale yang serupa.
Baca juga: Jaringan Solana Macet, 70% Transaksi Gagal
Itu tiga kripto yang dapat dibeli sebelum halving Bitcoin dengan harga sangat murah dan berpotensi meraih kenaikan signifikan di masa depan. Namun, perlu diingat sebelum membeli token-token tersebut, investor diharapkan telah melakukan riset lebih dulu untuk mengetahui segala keuntungan dan risiko yang ada.
*Disclaimer: Artikel ini disponsori oleh CryptoNewsIndonesia. Isi artikel ini bersifat informatif dan bukan merupakan saran investasi.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.