Berita Exchange · 7 min read

HashKey Global akan Bagikan 200 Ribu Token MERL 

Hashkey

HashKey Global, exchange kripto di bawah HashKey Group, meluncurkan daftar awal Token Merlin Chain (MERL). Bekerja sama dengan komunitas Merlin Chain, HashKey Global juga meluncurkan kampanye dengan kumpulan hadiah 200.000 token MERL. 

Peserta berpeluang mendapatkan 50 token MERL dengan menyelesaikan tugas volume perdagangan 10.000 USDT, bertepatan dengan Kampanye Perdagangan Genesis di mana pengguna bisa mendapatkan hadiah HSK berdasarkan volume perdagangan mereka.

Agar bisa mendapatkan alokasi token MERL, pengguna harus melakukan pendaftaran dan deposit yang dibuka mulai 18 April 2024, 10:00 (UTC).

Perdagangan MERL/USDT selanjutnya akan tersedia pada 19 April 2024, 10:00 (UTC) dan penarikan token bisa dilakukan pada 20 April 2024, 10:00 (UTC).

Pendaftaran Token MERL dari Merlin Chain di HashKey Global membawa kehadiran yang kuat dan berarti bagi ekosistem Merlin. Ini membuka peluang bagi pengguna untuk terlibat langsung dengan inovasi yang ditawarkan oleh ekosistem ini.

Merlin Chain sendiri adalah solusi layer-2 asli Bitcoin yang bertujuan untuk meningkatkan nilai ekosistem. Menggunakan teknologi ZK-rollup untuk meningkatkan skalabilitas transaksi, dan jaringan oracle terdesentralisasi untuk berinteraksi dengan jaringan Bitcoin, Merlin Chain membawa inovasi dan utilitas pada Layer2 dengan aset Layer1 asli tersebut.

Dengan token Merlin Chain (MERL) kini terdaftar di HashKey Global, keduanya siap untuk memulai perjalanan pertumbuhan dan kolaborasi yang menarik. Ini akan membawa peningkatan likuiditas, aksesibilitas, dan inovasi ke dalam ekosistem aset digital.

Baca juga: Ethena Airdrop US$450 Juta Token ENA

Tentang HashKey Global

HashKey Global exchange kripto yang menawarkan layanan perdagangan aset digital berlisensi kepada pengguna di seluruh dunia, HashKey Global telah mendapatkan lisensi dari Otoritas Moneter Bermuda.

Mereka menyediakan produk perdagangan dan layanan utama seperti spot, LaunchPad, kontrak, leverage, dan staking. Perlu diingat bahwa HashKey Global tidak menerima klien dari Amerika Serikat, Mainland China, Hong Kong SAR, dan negara atau wilayah tertentu yang dibatasi.

Baca juga: Hong Kong Setujui ETF Bitcoin Spot, Harga Kripto Respon Positif

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.