Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Bitcoin · 8 min read
Hari ini Bitcoin mengalami pergerakan besar yang mendorong mata uang kirpto ini kembali ke angka berjumlah lima digit dan reli terbaru ini membuat Bitcoin sempat menyentuh angka $10.300 setara dengan Rp140 juta.
Ini memungkinkan Bitcoin untuk menyentuh harga tertingginya di tahun ini senilai $10.400. Meski begitu, saat ini harga Bitcoin harus turun kembali $10.273.
Walau mengalami penurunan, ini merupakan salah satau harga Bitcoin yang cukup baik karena berhasil melebihi $10.000. Ini juga masuk ke daftar harga tertinggi yang diraih Bitcoin di awal tahun ini.
Dilansir dari NewsBTC pada Rabu (12/02) pagi, naiknya harga Bitcoin ini menyebabkan lonjakan besar pada volume pencarian di Google dengan kata kunci “beli Bitcoin”. Ini bisa menjadi salah satu indikator bahwa investor tengah bersiap kembali ke pasar kripto.
Terakhir kali ini terjadi pada tahun 2017, ketika BTC melonjak drastis ke harga $20.000 yang merupakan harga tertingginya sepanjang masa. Pergerakan harga ini hampir sepenuhnya dipicu oleh investor ritel baru yang masuk ke pasar kripto dengan cepat.
Bitcoin saat ini tengah mengalami momentum kenaikan, ini terjadi setelah Bitcoin sempat merosot ke harga $9.700. Harga di bawah $10.000 itu mendorong banyak investor dan analis untuk berpandangan sangat bearish terhadap kripto.
Pegerakan harga yang cukup baik hari ini tampaknya menunjukan jika trend bearish yang dianggap para analis dan investor adalah jebakan.
Para analis percaya jika peristiwa halving yang akan datang dapat menjadi katalis utama dibalik votalitas yang menguntungkan baru-baru ini dengan presidensi historisnya. Investor menganggapnya sebagai salah satu faktor bullish bagi kripto.
Baca juga : Harga Bitcoin Mencapai Rp132 Juta
Untuk melanjutkan reli ini salah satu faktor yang siginifkan adalah banyakmnya investor yang akan berinvestasi di BTC. Indikator yang bisa menujukannya salah satunya adalah tren di pencarian Google, karena semakin meningkat keyword “beli Bitcoin” ada kemungkinan jika banyak investor yang tertarik untuk membeli asset kripto tersebut.
Baca juga : Bitcoin Telah Meroket 9 Juta Persen Selama Satu Dekade
Jika ada lebih banyak investor yang membeli Bitcoin maka itu akan menjadi sebuah “pemantik” untuk melanjutkan reli dan membuat harga Bitcoin naik kembali.
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Topik
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.