Berita Altcoins · 6 min read

Brave Browser Ajak Solana Kerja Sama, Ini Alasannya

Brave Browser Ajak Solana Kerja Sama, Ini Alasannya

Brave (BAT) baru saja mengabarkan bahwa wallet yang digunakan dalam browsernya telah dapat menerima Solana (SOL) untuk alat pembayaran. 

Kerja sama ini dilakukan dua arah dimana Wrapped BAT juga bisa digunakan dalam Blockchain Solana.

Brave Kerja Sama dengan Solana

Solana baru saja meresmikan kerja samanya dengan Brave untuk dukungan integrasi tokennya dan mekanisme wallet ke dalam blockchainnya. 

Kabar ini diresmikan pada Selasa, 24 Mei 2022, dengan publikasi terlebih dahulu datang dari Brave Browser

Dikabarkan bahwa nantinya dengan integrasi Brave dan Solana, keduanya akan memberi manfaat untuk satu sama lain. 

Brave nantinya akan dapat bergerak di Solana dimana tokennya akan bergerak sebagai Wrapped BAT. 

Selain itu walletnya juga akan menerima beberapa token ekosistem Solana serta SOL itu sendiri. Jadi investor Solana dapat menggunakan Brave Wallet untuk investasi, menjual, dan membeli SOL. 

Kemudian Brave juga dapat menciptakan pembaruan dan beberapa mekanisme serta pencatatan transaksi wallet nantinya di Blockchain Solana. 

Menurut pihak Brave tujuan kerja sama ini adalah karena Solana memiliki biaya transaksi yang rendah dan kecepatan transaksi yang tinggi. 

Ke depannya akan ada beberapa kerja sama lagi yang akan datang, termasuk pembayaran NFT di Solana dengan BAT melalui marketplace Magic Eden. 

Selain itu ke depannya beberapa aplikasi terdesentralisasi yang ada di ekosistem Solana dapat tersambung dengan Brave Wallet. 

Jadi untuk saat ini, Brave akan bergerak di Solana dan Ethereum, serta beberapa blockchain yang dapat tersambung dengan Ethereum serta token hasil Ethereum Virtual Machine. 

Integrasi Antar Blockchain Semakin Kuat

Sayangnya setelah adanya kabar ini SOL dan BAT tidak bergerak naik. Hal ini disebabkan kondisi crypto yang berada di bear market. 

Sehingga saat ada sentimen positif harga crypto yang memiliki sentimen positif tersebut tidak terlalu terimbas. 

Saat ini walau pasar crypto berada dalam pergerakan bear market, masih banyak inovasi serta integrasi yang terjadi antar sesama crypto. 

Dari sisi teknologi, jika memahami secara jelas, seluruh perkembangan yang terjadi di dalam bear market adalah sebuah hal yang mengesankan. 

Jika investor tertarik dengan crypto karena teknologinya, maka bear market saat ini adalah waktu yang menarik karena banyaknya inovasi. 

Kerja sama antara Solana dan Brave menjadi salah satu bukti nyata fenomena ini karena memberi tanda inovasi meningkat. 

Solana dan Brave adalah kerja sama tidak hanya satu aplikasi dengan satu blockchain tapi satu blockchain dengan blockchain lainnya. 

Hal ini disebabkan Brave bergerak pada Ethereum dan kerja sama ini membuat Ethereum tersambung dengan Solana. 

Semakin berkembangnya crypto dan blockchain maka kesinambungan antar blockchain akan semakin sering terjadi. 

Era baru crypto akan membuat banyaknya blockchain tersambung antara satu sama lain sehingga ekosistemnya juga akan tersambung. 

Oleh karena itu saat ini banyak muncul inovasi blockchain bridge atau teknologi untuk menyambungkan satu blockchain dengan blockchain lainnya. 

Selain bridge, saat ini terdapat beberapa inovasi seperti teknologi Inter-Blockchain Communication yaitu cara untuk menyambungkan beberapa blockchain secara langsung. 

Contoh penerapan teknologi ini adalah dari Blockchain Cosmos (ATOM) yang berhasil membuat beberapa blockchain tersambung. 

Jadi inovasi seperti ini akan sering terjadi yang membuat akan lebih banyak kerja sama ke depannya serta mempermudah investor untuk transaksi di dunia crypto. 

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Naufal Muhammad

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.