Berita Bitcoin · 5 min read

Bitcoin NFT Ordinal Edisi Awal Laku Rp6,9 Miliar

NFT Bitcoin ordinal

Inskripsi ordinal atau dikenal sebagai NFT Bitcoin berhasil terjual miliaran rupiah. NFT dengan nomor delapan itu termasuk edisi awal NFT ordinal koleksi Honey Badger.

NFT itu terjual di Magic Eden seharga 10,4 Bitcoin atau senilai US$450.000, setara dengan Rp6,9 miliar. Inskripsi itu dibeli oleh pengguna X dengan nama samaran OG General. 

“Kami menyukai energi di seluruh ekosistem Ordinals saat ini, dan melihat penjualan besar seperti Inscription #8 mencapai hampir US$460K benar-benar memperkuat nilai yang dilihat orang dalam artefak digital yang secara permanen tertulis di blockchain Bitcoin,” General Manager Bitcoin di Magic Eden, Chris Akhavan, mengatakan kepada Decrypt.

Akun Magic Eden di Twitter menyatakan OG General sebagai “legenda”. OG General belum menanggapi permintaan komentar, tetapi men-tweet pada Kamis malam, “Ordinal tidak dapat dihentikan!”

Magic Eden telah menambahkan dukungan untuk token BRC-20 pada bulan Juni. Protokol tersebut memungkinkan para penggemar Ordinals tidak hanya membuat inskripsi pada blockchain Bitcoin tetapi juga koin meme.

Sementara itu, pada hari Rabu, rumah lelang terkenal Sotheby’s mengumumkan penjualan pertama koleksi Ordinals yang disebut “Bitcoin Shrooms” oleh seniman dengan nama samaran Shroomtoshi. Shroomtoshi menyebut koleksi tersebut sebagai “rekap piksel” dari 13 tahun perjalanan Bitcoin.

Baca juga: Mengenal Bitcoin NFT Ordinal dalam 5 Menit!

46 Juta NFT Bitcoin Ordinal Telah Diluncurkan

Menurut laporan Dune, lebih dari 46 juta inskripsi Ordinal telah dibuat di blockchain Bitcoin sejak Casey Rodarmor meluncurkan proyek Ordinals pada bulan Januari.

Dune juga mencatat lebih dari US$106 juta telah dihabiskan untuk biaya yang berkaitan dengan inskripsi Ordinal. Proyek serupa kini telah muncul di blockchain lain, seperti Ethscriptions di Ethereum dan TON20 di blockchain TON.

Baca juga: Token BRC-20 Melonjak, Jaringan Bitcoin Macet

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.