Pemula
Untuk kamu yang baru mau mulai masuk dan belajar dasar - dasar cryptocurrency dan blockchain.Temukan ragam materi mulai dari Apa itu Cryptocurrency, apa itu Bitcoin, hingga Apa itu NFT.
Berita Exchange · 5 min read
Binance sedang bersiap untuk membuka exchange kripto di Thailand pada awal tahun 2024 setelah berhasil memperoleh lisensi dari Komisi Sekuritas dan Bursa Thailand.
Exchange kripto yang rencananya akan diluncurkan pada awal tahun 2024 ini akan dioperasikan oleh Gulf Binance, sebuah perusahaan patungan antara exchange kripto Binance dan Gulf Innova, anak perusahaan dari Gulf Energy Plc yang terdaftar di Bursa Efek Thailand.
Sarath Ratanavadi adalah pendiri dan CEO Gulf sekaligus orang terkaya kedua di Thailand dengan kekayaan bersih sekitar US$600 juta menurut Bloomberg Billionaires Index. Bekerjasama dengan Binance membentuk join venture Gulf Binance, pihak Gulf yakin dapat menyediakan platform jual-beli kripto yang mengakomodasi warga Thailand.
“Gulf Binance mendapatkan persetujuan dari Komisi Sekuritas dan Bursa Thailand pada 10 November 2023”, demikian disampaikan oleh Gulf dalam pengumuman kepada Bursa Efek Thailand pada Rabu malam (15/11/23).
Exchange kripto ini untuk sementara waktu hanya dapat diakses melalui invitation sebelum dibuka secara lebih luas untuk publik.
Baca juga: Kekayaan CEO Binance Turun Hampir US$80 Miliar dalam Satu Tahun!
Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.
Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.
Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.