Berita Exchange · 7 min read

Binance Luncurkan Memecoin Challenge Berhadiah US$1 Juta

binance memecoin

Exchange kripto terbesar berdasarkan volume perdagangan, Binance mendorong developer untuk membangun memecoin di BNB Chain.


Binance telah mengumumkan BNB Chain Meme Innovation Battle yang menawarkan total hadiah mencapai hingga US$1 juta, menandai dorongan signifikan untuk inovasi di ruang kripto, khususnya sektor memecoin.

“Kami sangat senang mengumumkan BNB Chain Meme Innovation Battle di mana hadiah hingga US$1 juta tersedia. Ini adalah kesempatan menarik bagi developer dan kreator untuk memamerkan kreativitas mereka dan bersaing untuk hadiah,” tulis Binance dalam blog.

BNB chain memecoin innovation battle
Gambar: Detail waktu pelaksanaan BNB Chain Meme Innovation Battle. Sumber: Blog BNB Chain

Menurut postingan blog, para developer memecoin memiliki waktu hingga 9 April 2024 untuk mendaftar. Kompetisi akan berlangsung pada 10 April – 9 Mei 2024.

Hadiah akhir akan dibagi di antara peserta yang memenuhi syarat berdasarkan peringkat mereka dalam tiga kategori: volume perdagangan total, kapitalisasi pasar, dan pemegang komunitas memecoin.

Baca juga: Vitalik Buterin Ingin Memecoin Bisa Berikan Dampak Sosial

Syarat Memenangkan Kompetisi Memecoin

Untuk mendapatkan hadiah terendah setidaknya peserta memerlukan volume perdagangan minimal US$2 miliar. Sementara itu, memecoin dengan volume perdagangan lebih dari $30 miliar dapat memenuhi syarat untuk hadiah US$1 juta.

“Hadiah akhir ditentukan oleh volume perdagangan total memecoin yang memenuhi syarat selama periode kompetisi. Semakin tinggi volume perdagangan, semakin besar kumpulan hadiah,” jelas Binance.

Selain itu, ada persyaratan kelayakan lainnya, termasuk menyelesaikan setidaknya satu audit keamanan dan melakukan open source proyek pada penjelajah blockchain BNB Smart Chain, BscScan.

Jumlah pemegang token baru yang valid juga harus di atas 1.000 dan proyek juga harus ada di platform media sosial, termasuk Telegram dan Discord.

Bagi kamu yan berminat mendaftar kompetisi ini dapat mengisi melalui formulir online yang ada di dalam postingan blog BNB Chain.

Baca juga: Analis Sebut Tren Memecoin Rusak Industri Kripto

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.