Berita Blockchain · 6 min read

Belum Ada Blockchain yang Dapat Menampung Perkembangan DeFi

Perkembangan Decentralized Finance (DeFi) yang sangat pesat, sepertinya tidak selaras dengan perkembangan jaringan dasar blockchain. Hal ini mengingat, platform DeFi menggunakan jaringan blockchain yang sudah ada seperti Ethereum dan menambah kepadatan jaringan, serta biaya gas yang juga tinggi.

Menurut pendiri dan CEO dari solusi wallet crypto, MyEtherWallet, Kosala Hemachandra sebagian besar opsi scaling potensial DeFi pasti juga akan meningkatkan biaya dari sistem desentralisasi. 

Dikutip dari Cointelegraph, Hemachandra mengungkapkan opininya terkait dengan masalah ini. 

“Dari perspektif blockchain yang jaringannya sepenuhnya terdesentralisasi, (untuk saat ini) belum ada blockchain yang memiliki solusi scaling yang cukup baik untuk mendukung adanya banyak transaksi ini.”

Jaringan Ethereum menjadi jaringan yang populer dikalangan pengembang yield farming. Hal ini mengingat jaringan bersifat open-source. Namun, kemampuan scaling yang sangat rendah membuat kepadatan jaringan dan membuat biaya gas menjadi tinggi.

Terlebih, untuk saat ini Ethereum 2.0 yang digadang-gadang merupakan solusi dari kemacetan jaringan di jaringan sebelumnya, masih dalam pengembangan. Belum ada tanggal resmi kapan jaringan tersebut akan dirilis ke publik. 

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dhila Rizqia

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.