Coinvestasi (Banner Ads - Promo Coupon)

ETF · 8 min read

Arthur Hayes Prediksi DOGE akan Dapat Aplikasi ETF

Arthur Hayes ETF DOGE

Dogecoin, yang awalnya hanya dianggap sebagai meme coin, kini semakin menunjukkan potensinya sebagai instrumen keuangan yang serius.

Dalam siaran Youtube Coin Bureau, Arthur Hayes, co-founder BitMEX, memprediksi bahwa Dogecoin akan mendapatkan exchange-traded fund (ETF) pada siklus pasar kali ini.

Pandangan tersebut juga didukung oleh CEO Real Vision, Raoul Pal, yang juga melihat peluang besar bagi Dogecoin di pasar keuangan tradisional.

Baca juga: CEO Ripple Proyeksi Tiga Kripto Ini akan Jadi ETF Selanjutnya

Alasan Kenapa DOGE Bisa Dapat ETF

Menurut Hayes, Dogecoin memiliki kapitalisasi pasar yang tinggi dan popularitas yang luas, membuatnya sulit diabaikan oleh penyedia dana.

Pal menambahkan bahwa status Dogecoin sebagai meme coin pertama dan paling terkenal memberikannya keunggulan unik dibandingkan kripto lainnya.

“Ini memecoin tertua, ada di Robinhood. Jika Anda berpikir tentang Tradfi masuk ke crypto dan mereka akan menempatkan ETF pada apa pun yang mereka bisa, itu adalah kapitalisasi pasar yang tinggi,” kata Hayes.

Faktor lain mengapa ETF DOGE mungkin saja terjadi adalah dukungan dari Elon Musk. Rumor tentang kemungkinan integrasi Dogecoin sebagai metode pembayaran di platform X (sebelumnya dikenal sebagai Twitter) yang dimiliki oleh Musk telah meningkatkan antisipasi pasar.

Musk, yang dikenal karena pengaruhnya di pasar kripto, telah lama menjadi pendukung vokal Dogecoin. Hayes dan Pal sepakat bahwa keterlibatan Musk akan menjadi “game-changer” yang bisa membawa Dogecoin dari meme coin menjadi instrumen keuangan umum.

Baca juga: Donald Trump Mulai Terima Donasi Token SHIB dan DOGE untuk Kampanye

Jika prediksi Arthur Hayes terbukti benar, peluncuran ETF Dogecoin bisa menjadi langkah besar dalam membawa aset kripto kripto ini ke arus utama keuangan, mengukuhkan posisinya tidak hanya sebagai meme coin, tetapi sebagai instrumen investasi yang serius dan berkelanjutan.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

Topik

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.