Berita DeFi · 7 min read

Aave Umumkan Upgrade Besar Aave V4

AAVE versi empat

Aave Labs, tim di balik platform lending Aave, telah mengusulkan sejumlah pembaruan dan perluasan besar setelah memperkenalkan V3. Upgrade meliputi Aave V4, Aave Network, Lapisan Likuiditas Lintas-Rantai, dan penerapan L1 non-EVM

Aave V4 Atasi Masalah Likuiditas Terfragmentasi

Menurut postingan blog terbaru, Aave V4 akan dibangun dengan arsitektur baru yang efisien dan modular sambil bertujuan untuk meminimalkan gangguan pada integrator pihak ketiga.

Perubahan arsitektur terpenting dalam iterasi terbaru ini adalah pengenalan Lapisan Likuiditas Terpadu, yang memperluas konsep portals yang diperkenalkan di Aave V3. Lapisan ini memungkinkan infrastruktur yang sepenuhnya agnostik, independen, dan abstrak untuk penyediaan likuiditas.

Juga diusulkan untuk mengelola batasan supply/withdraw, suku bunga, aset, dan insentif, sambil memungkinkan modul lain untuk menarik likuiditas darinya. Ini memungkinkan Aave DAO untuk menambahkan atau menghapus modul pinjaman tanpa perlu memigrasi likuiditas.

Baca juga: Aave Ajukan Proposal Pembekuan Cadangan BUSD

Fungsi utama dari pendekatan arsitektur ini adalah untuk memfasilitasi penambahan atau peningkatan fitur peminjaman tanpa merombak seluruh sistem atau modul likuidasi, sekaligus menangani masalah likuiditas yang terfragmentasi yang ada pada versi sebelumnya dari protokol.

Proposal Aave mengungkapkan bahwa lapisan likuiditas mampu mendukung baik aset yang disediakan maupun aset yang dicetak secara asli, sehingga meningkatkan integrasi dengan stablecoin GHO dan aset protokol terjamin lainnya. Aave V4 juga mengusulkan suku bunga yang sepenuhnya otomatis.

aave
Gambar: Ilustrasi smart account Aave V4. Sumber: Blog Aave.

Smart Accounts adalah fitur lain yang diusulkan untuk diperkenalkan dalam upgrade V4 untuk menyederhanakan pengalaman pengguna dengan mengatasi masalah utama pada Aave V3. Fitur ini menghilangkan kebutuhan akan wallet terpisah untuk mengelola posisi saat meminjam menggunakan eMode atau aset terisolasi.

Baca juga: Aave Luncurkan Program Airdrop US$5 Juta

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Ary Palguna

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.