Berita Altcoins · 7 min read

3 Meme Coin Ini Bakal Dijadikan ETF Kripto!

Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

Securities and Exchange Commission (SEC) Amerika Serikat menerima pengajuan exchange-traded fund (ETF) baru oleh Rex-Osprey yang difokuskan pada tiga meme coin TRUMP, DOGE, dan BONK.

Langkah strategis ini dapat mendorong pergerakan harga yang signifikan karena ETF cenderung menarik investor institusional.

Penciptaan ETF ini tidak hanya menggarisbawahi penerimaan meme coin yang semakin meningkat tetapi juga dapat menandai pergerakan pasar.

Baca juga: Bitwise Ajukan ETF Dogecoin ke SEC

Kemungkinan Kenaikan Harga karena ETF

Dengan mengemasnya dalam bentuk ETF, Rex-Osprey menargetkan basis investor yang lebih luas, yang berpotensi meningkatkan visibilitas dan likuiditas aset-aset digital ini.

Polymarket memprediksi, ETF Dogecoin bakal mengalami peningkatan yang terukur setelah peresmian pada 31 Juli 2025. Kemungkinan persetujuan telah melonjak menjadi 29% dari 7,50%.

Lonjakan peluang ETF DOGE menunjukkan kepercayaan yang meningkat di antara para trader dan spekulan terhadap potensi penerimaan meme coin secara umum.

Meme coin BONK/USDT menunjukkan sentimen bullish setelah triangle breakout. Pola teknikal utama ini menunjukkan kemungkinan kelanjutan tren naik jika penembusan ini berkelanjutan.

Saat ini, BONK berada di level support penting di US$0,00003984 atau sekitar Rp0,65, dengan potensi resistensi berikutnya terlihat di dekat US$0,00006002 atau Rp0,98.

Sedangkan TRUMP saat ini mengalami penurunan 12% selama 24 jam terakhir, mencapai harga US$37,12 atau sekitar Rp603 ribu setelah selama sepekan terakhir mengalami lonjakan harga hingga 472%.

Baca juga: Pengajuan ETF Kripto Meningkat Jelang Pelantikan Trump

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
rifqaiza

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.