Linkedin Share
twitter Share

NFT · 5 min read

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Setelah memahami cara menerbitkan karya, pasti pengguna Tokomall ingin memahami bagaimana cara menjual dan membeli NFT lain di Tokomall.

Selain menerbitkan sendiri, investor atau trader NFT dapat memanfaatkan karya seniman lain untuk diperdagangkan sehingga dapat menghasilkan keuntungan.

Dalam artikel ini akan dijelaskan mengenai cara jual dan beli NFT di Tokomall untuk mendapatkan keuntungan potensial.

Cara Jual NFT di Tokomall

Setelah di artikel sebelumnya dijelaskan cara minting atau menerbitkan NFT di Tokomall, saat ini akan dijelaskan cara menjualnya.

Baca juga: Cara Minting NFT di Tokomall dalam 3 Langkah

Sebelum memulai, pastikan pengguna memiliki BNB dan TKO di wallet blockchain untuk transaksi di Tokomall yaitu untuk membayar biaya jaringan dan membayar NFT yang dijual.

Pastikan juga bahwa wallet sudah tersambung ke Tokomall sehingga pengguna dapat menggunakan Tokomall.

Untuk menjual NFT di Tokomall, pengguna dapat masuk ke bagian profil di Tokomall dan melihat koleksi yang dimiliki di bagian “Launched NFT”.

Setelah itu pengguna dapat memilih NFT yang ingin dijual dan menekan tulisan “Tawarkan NFT” untuk mulai menjual NFT seperti gambar di bawah.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Setelah menekan tulisan tersebut, pengguna akan diminta memasukkan nominal harga yang akan digunakan untuk menjual NFT tersebut. Contohnya seperti gambar di bawah.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Perlu diketahui bahwa transaksi di Tokomall akan sepenuhnya menggunakan TKO, tapi harga penjualan akan tertulis dalam bentuk Rupiah. Sehingga pengguna dapat menuliskan nominal dalam Rupiah seperti gambar di bawah.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Setelah selesai, pengguna dapat menekan tulisan “Konfirmasi” seperti gambar di atas dan akan muncul konfirmasi bahwa proses penerbitan atau listing ke Tokomall sedang dilakukan.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Contoh konfirmasinya akan terlihat seperti pada gambar di atas. Pada tahap ini pengguna akan diminta membayar biaya transaksi jaringan sebesar 0.003 BNB atau sekitar Rp16.600. Selain itu pengguna juga akan terkena biaya sebesar 3% setelah laku terjual.

Perlu diingat bahwa biaya transaksi jaringan akan berfluktuasi yang bergantung pada harga BNB serta kondisi Binance Smart Chain saat transaksi.

Setelah itu jika tampilan menunggu sudah hilang namun tidak ada yang terjadi, pengguna bisa menekan tombol “refresh” pada browser untuk membuka kembali tampilan situs.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Jika sudah, NFT pengguna sudah siap untuk dijual dan sudah terdaftar pada Tokomall untuk menerima tawaran dari pembeli.

Untuk mempercepat proses penjualan, pengguna dapat melakukan promosi dengan membagikan tautan karya kepada investor NFT lain.

Cara yang baik adalah dengan membuat sosial media yang bagus terkait proyek tersebut serta memperjelas profil pengguna dengan foto atau penjelasan serta karya seni lain.

Cara Beli NFT di Tokomall

Setelah menghasilkan keuntungan dari penjualan, pengguna dapat melakukan pembelian terhadap NFT lain.

Cara ini juga tepat untuk trader NFT yang ingin menjelajahi potensi NFT lokal karena mayoritas yang dijual di Tokomall adalah NFT dari seniman Indonesia.

Untuk membeli NFT di Tokomall, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menekan tulisan “Marketplace” seperti yang tertera pada gambar di bawah.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Langkah berikutnya adalah mencari NFT yang ingin dibeli. Jika belum memiliki target NFT, pengguna dapat menjelajahi Tokomall dengan beberapa fitur pencarian yang diberikan.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Pengguna dapat mengerucutkan pencarian secara spesifik dengan mencari nama pencipta NFT atau jangka harga yang sesuai dengan modal.

Selain itu pengguna juga bisa mengubah urutan tampilan NFT dari harga tertinggi hingga terendah atau dari A hingga Z dan sebaliknya.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Terakhir pengguna juga dapat mengerucutkan pencarian dengan memilih apakah ingin NFT yang sedang eksklusif di Tokomall atau yang umum. Semua dapat alat pencarian dapat dilihat seperti pada gambar di atas.

Jika sudah menemukan NFT yang ingin dibeli, pengguna dapat menekan NFT tersebut dan kemudian akan diarahkan ke halaman selanjutnya untuk mulai pembelian.

Setelah menekan NFT yang diinginkan, pengguna akan diberikan tampilan seperti pada gambar di atas. Tampilan tersebut berisi informasi mengenai harga, riwayat transaksi, pemilik NFT, dan jumlah NFT tersebut.

Jika sudah sesuai dengan keinginan pengguna, langkah selanjutnya adalah menekan tulisan “Dapatkan NFT” seperti yang tertera pada gambar di atas.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Pengguna akan diberikan tampilan konfirmasi untuk memastikan semua transaksi sudah sesuai dan jika sesuai pengguna akan diminta menekan tulisan “Selanjutnya” seperti gambar di atas.

Langkah selanjutnya adalah membayar biaya transaksi dengan BNB. Pengguna akan diminta membayar konfirmasi dua kali dengan total sebesar 0.002 hingga 0.003 BNB bergantung pada jaringan Binance Smart Chain.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Terakhir pengguna akan diberikan konfirmasi bahwa transaksi NFT telah sukses dan pengguna telah memiliki NFT yang dibeli. Untuk melihat NFT yang dibeli pengguna dapat menekan tulisan “Lihat Koleksi NFT” seperti yang tertera pada gambar di atas.

Cara Jual Beli NFT di Tokomall, Panduan Lengkap untuk Pemula

Perlu diketahui bahwa pengguna dapat menjual kembali NFT yang telah dibeli dengan langkah yang sama seperti proses penjualan yang sebelumnya dijelaskan.

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

Topik

author
Naufal Muhammad

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.