Berita Blockchain · 8 min read

SoftBank Kenalkan Kartu Debit Terintegrasi Blockchain

Perusahaan asal Jepang SoftBank Group meluncurkan kartu debit baru yang terintegrasi dengan fitur wallet bagi mata uang kripto.

Menurut laporan yang dilansir dari Cointelegraph, SoftBank mengembangkan kartu debit ini bekerja sama dengan pengembang kartu wallet Dynamics yang berbasis di Amerika Serikat.

Produk baru ini disebut SBC Wallet Cards dan dapat digunakan sebagai kartu debit tradisional atau wallet blockchain.

Konsumen bisa menggunakan wallet blockchain yang terintegrasi sebagai penyimpanan mata uang digital di hot wallet atau cold wallet.

Konsumen juga bisa mengecek informasi saldo secara real-time. Sementara ini, kartu debit tersebut hanya tersedia secara eksklusif di Jepang. Namun, SoftBank berencana untuk memperkenalkan produk ini di Asia Tenggara, Korea Selatan, Amerika Serikat dan Dubai.

Baca juga : Bank Jerman Bisa Jual Bitcoin di 2020

Dalam beberapa bulan terakhir SoftBank telah berpartisipasi aktif dala proyek-proyek terkait blockchain, termasuk dalam sejumlah investasi. Di November, SoftBank dan penggiat industri lainnya juga berpartisipasi dalam pembuatan seri B dari fintech Opay yang berkator pusat di Lagos, dan mengumpulkan $120 juta.

Pada bulan Oktober, SoftBank, platform blockchain TBCASoft dan raksasa teknologi IBM mengumumkan kolaborasi. Ini untuk mengadopsi solusi pembayaran telekomunikasi lintas operator menggunakan teknologi Blockchain.

Kemitraan ini bertujuan untuk memungkinkan operator menggunakan blockchain melalui Carrier Blockchain Study Group (CBSG) Consortium yang dirikan oleh TBCASot dan SoftBank.

Sumber

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.