Berita Exchange · 5 min read

DEX PumpSwap Tembus Rekor Volume Trading Mingguan Rp42 Triliun

pump.fun
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025

PumpSwap, platform exchange terdesentralisasi (DEX) milik launchpad meme coin Pump.fun, mencatat lonjakan aktivitas signifikan pada pekan lalu dengan total volume perdagangan menembus hampir US$2,5 miliar atau setara Rp42 triliun.

Menurut platform DeFiLlama, PumpSwap mencatat rekor volume perdagangan mingguan hingga US$2,46 miliar pada periode 6 April 2025, dengan Total Value Locked (TVL) saat itu mencapai US$49 juta. Ini merupakan lonjakan kenaikan hingga 40% dibandingkan pekan sebelumnya yang mencatat volume perdagangan US$1,8 miliar.

Grafik volume perdagangan mingguan PumpSwap. Sumber: DeFiLlama

Pump.fun secara resmi meluncurkan PumpSwap pada 19 Maret 2025 untuk menciptakan “lingkungan yang mulus” bagi perdagangan meme coin. Sebelumnya, meme coin yang diluncurkan di Pump.fun harus berpindah ke DEX Solana, Raydium, setelah melakukan bootstrap likuiditas.

Sejak peluncuran resminya itu, PumpSwap telah memproses transaksi senilai total US$98,4 juta. Adapun hanya dalam satu pekan pertamanya, DEX ini langsung mencetak volume lebih dari US$1 miliar.

Baca juga: Tinggalkan Raydium, Pump.fun Kini Punya DEX Sendiri

Aktivitas Harian Tembus Jutaan Swap dan Ratusan Ribu Wallet

Sementara itu, data dari Dune menunjukkan jumlah transaksi harian di PumpSwap mencapai rekor tertinggi pada 15 April dengan lebih dari 6,6 juta swap, dengan nilai volume transaksi harian senilai US$417,8 juta. Sebelumnya, rekor tertinggi tercatat sehari sebelumnya, yakni US$412,7 juta.

Jumlah pengguna aktif harian juga melonjak, dengan rekor 264.500 wallet aktif tercatat pada 14 April, terdiri dari lebih dari 163.000 pengguna lama dan 101.000 pengguna baru. Secara total, jumlah wallet aktif saat ini mencapai 1,5 juta wallet.

Jumlah wallet aktif harian PumpSwap. Sumber: Dune

Kenaikan volume ini turut mendongkrak pendapatan platform, dengan total biaya transaksi harian mencapai hampir US$1,2 juta pada 15 April, dengan US$956.000 dialokasikan untuk penyedia likuiditas dan US$230.000 menjadi pendapatan protokol. Sebagai informasi, PumpSwap sendiri mengenakan biaya sebesar 0,25% per transaksi, dengan 0,2% untuk penyedia likuiditas dan 0,05% untuk protokol.

Hingga saat ini, total biaya yang berhasil dikumpulkan sejak awal operasional PumpSwap telah mencapai US$15,3 juta, dengan porsi US$3,8 juta masuk ke kas protokol.

Baca juga: Pump.fun Kembali Hadirkan Fitur Livestream!

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dilla Fauziyah

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Coinvestasi Ads Promo Coinfest Asia 2025
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.