Berita Blockchain · 5 min read

4 Perangkat Blockchain untuk Membantu Bisnis Anda

4 Perangkat Blockchain untuk Membantu Bisnis Anda

Saat ini para pemilik usaha atau bisnis sudah dimanjakan dengan berbagai macam kemajuan teknologi, salah satu teknologi terdepan saat ini di era industri 4.0 adalah Blockchain yang dapat membantu transaksi proses bisnis Anda menjadi lebih cepat dan mudah.

Suka atau tidak suka tren teknologi yang berkembang saat ini sudah mengarah ke arah  keuangan digital bagi suatu bisnis seperti untuk hal pembayaran, dokumentasi, dan lain sebagainya dimana semua itu bisa dilakukan dengan bantuan teknologi Blockchain. Kini perusahaan besar seperti Microsoft dan Oracle telah mengembangkan perangkat untuk Blockchain.

Nah berikut ini 4 perangkat Blockchainyang bisa Anda manfaatkan untuk membantu kemajuan bisnis Anda!

Microsoft Azure

Microsoft Azure adalah alat transparan dan dapat diverifikasi yang bisa digunakan untuk bisnis Anda. Gunakan perangkat lunak ini untuk berkolaborasi secara lebih efisien, meningkatkan penjualan, menghilangkan kebutuhan akan bank luar, dan menciptakan model bisnis baru. Layanan ini dapat membantu memberikan lebih banyak transparansi dan visibilitas dalam lanskap keuangan yang terus berubah.

TIBCO

Jika Anda membutuhkan sebuah sistem keuangan yang lebih baik dan mampu meningkatkan penjualan, seharusnya Anda memilih software ini. TIBCO membantu bisnis Anda pengaplikasi teknologi Blockchain terbaik dengan memberikan solusi terhadap nilai dan personalisasi. Secara otomatis dengan smart contract, pengawasan dan analisa data, dan perpindahan bisnis Anda dari konvensional ke digital. Keduanya, secara real-time dan memberikan pengetahuan secara historis termasuk dashboard yang sederhana, dimana baik secara keamanan.

Openchain

Atur aset digital Anda dengan sebuah keamanan secara menyeluruh. Openchain merupakan sebuah sistem software yang efisien yang dibangun pada arsitektur P2P dengan tidak adanya biaya transaksi. Fitur yang dimiliki termasuk validaasi pembelian, teknologi keamanan dompet, pengaturan kepemilikan, dan lain sebagainya. Penyelesaian akun ketika bertransaksi secara real-time yang memungkinkan memproses ribuan transaksi per detik.

Oracle Blockchain Platform

Menjalankan Bisnis Anda dengan tingkat efisiensi yang lebih baik serta transaksi lintas batas yang aman dengan software berteknologi canggih. Oracle Blockchain Platform adalah pra-rakitan, yang mengatur layanan secara sederhanan dengan jaringan Blockchain. Dibangun verifikasi identitas termasuk bersamaan dengan sebuah ekosistem smart IT dan fitur integrasi plug-and-play. Penggunaan software ini dapat mengurangi biaya Anda dan risiko dengan perangkat terpercaya ini.

Itulah 4 perangkat Blockchain yang bisa Anda manfaatkan untuk menunjang proses bisnis Anda saat ini, Dari keempat perangkat Blockchain yang sudah dijelaskan pada artikel ini, mana perangkat Blockchain yang pernah Anda guanakan untuk membantu bisnis Anda?

Selamat berbisnis!

Sumber

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dhila Rizqia

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.