Berita Blockchain · 6 min read

Paychant Bantu Pembayaran Merchant di Nigeria

Perkembangan cryptocurrency dan blockchain di Nigeria khususnya dalam membantu transaksi keuangan dirasa sangat baik untuk menjangkau masyarakat Nigeria secara keseluruhan melalui lahirnya startup-startup digital dan juga tidak terlepas dari dukungan pemerintah di sana.

Kini sudah banyak startup digital yang bermunculan dan memberikan solusi terkait masalah pembayaran, salah satunya menggunakan cryptocurrency untuk melakukan pembayaran di sana melalui Paychant. Yang mana, salah satu keunggulannya yakni biaya transaksi yang rendah.

Paychant adalah gerbang pembayaran cryptocurrency yang diluncurkan pada 2019 untuk membantu pembayaran para pemilik bisnis di Nigeria dengan menerima pembayaran dalam bentuk Bitcoin dan cryptocurrency lainnya.

Perusahaan ini mengatakan bahwa peluncuran Paychant menargetkan pemilik bisnis secara online ataupun offline untuk bisa menerima pembayaran dalam bentuk cryptocurrency, dan memberikan mereka akses kepada jumlah konsumen yang lebih banyak lagi ketika para konsumen ingin melakukan pembayaran dengan cryptocurrency.

Bagi pemilik bisnis yang menggunakan jasa Paychant, semua transaksi yang dilakukan akan diproses  secara real-time dan juga beban biaya transaksi yang dibebankan kepada pemilik bisnis tergolong rendah dibanding menggunakan gerbang pembayaran tradisional.

Di mana, pihak Paychant membebankan biaya transaksi dari 1.25% hingga 2.5% per transaksi yang sukses tergantung kebutuhan transaksi dari pihak merchant seperti Payment Page, Payment Gateway, Ecommerce Store, Donation Page, Email Billing, dan Point of Sale (POS).

Pencairan dana oleh Paychant akan berlangsung pada jam 10 pagi dan jam 4 sore waktu setempat, dengan minimum dana yang dicairkan sebesar 2,000 NGN. Dana yang dicairkan ini bisa dikirim ke 22 bank di Nigeria.

Ini merupakan inovasi dalam transaksi keuangan yang sangat membantu para pemilik bisnis dan konsumen di Nigeria dalam mempermudah akses pembayaran di sana, bukan hanya dengan menggunakan produk-produk bank ataupun uang kertas saja melainkan dengan cryptocurrency.

Hal ini bisa menjangkau masyarakat Nigeria yang belum tersentuh oleh layanan perbankan. Karena kecepatan dan kemudahan akses dalam hal transaksi keuangan menjadi kunci dalam digitalisasi ekonomi.

Sumber

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Dhila Rizqia

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.