Berita Exchange · 5 min read

OKEx Kembali Aktif, Akan ada Rewards Bagi Pengguna Setia?

Setelah Xu Mingxing selaku founder dan CEO OKEx dirumorkan bebas, OKEx mengumumkan akan mulai mengaktifkan layanan withdrawal pada atau sebelum tanggal 27 November 2020. 

Sebelumnya layanan ini dinon-aktifkan terkait dengan penahanan CEO OKEx oleh kepolisian Tiongkok. Dari beberapa laporan OKEx menyangkal invetigasi tersebut terkai dengan pencucian uang. 

Setelah rumor bebas ini, OKB, token asli dari bursa pertukaran OKEx meningkat 13% dalam 24 jam dan saat penulisan dilakukan harga OKB diperdagangkan pada kisaran 5,80 USD. 

Program Rewards Bagi Pengguna OKEx Setia

Setelah pengumuman pengaktifan kembali layanan withdrawal, bursa tersebut juga mengumumkan akan memulai program rewards kepada pengguna loyal segera setelah platform kembali aktif. 

Upaya ini dilakukan sebagai bentuk permintaan maaf perusahaan kepada pengguna atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan selama proses investigasi kepolisian tersebut. Infromasi lebih lanjut terkait program ini baru akan dibagikan dalam beberapa mendatang.

Bursa pertukaran crypto tersebut juga menyatakan mereka akan menjamin pemeriksanaan keamanan terkait dana pengguna. Upaya ini dilakukan untuk memastikan aset pengguna masih aman dan terlindung dalam sistem.

OKEx juga memastikan pengguna, bahwa dana mereka terlindungi oleh keseluruhan cadangan aset perusahaan. Nantinya, pengguna bebas melakukan penarikan tanpa batas pada akun mereka setelah layanan resmi dibuka.

Informasi ini dapat dibaca kembali di sini

Disclaimer

Konten baik berupa data dan/atau informasi yang tersedia pada Coinvestasi hanya bertujuan untuk memberikan informasi dan referensi, BUKAN saran atau nasihat untuk berinvestasi dan trading. Apa yang disebutkan dalam artikel ini bukan merupakan segala jenis dari hasutan, rekomendasi, penawaran, atau dukungan untuk membeli dan menjual aset kripto apapun.

Perdagangan di semua pasar keuangan termasuk cryptocurrency pasti melibatkan risiko dan bisa mengakibatkan kerugian atau kehilangan dana. Sebelum berinvestasi, lakukan riset secara menyeluruh. seluruh keputusan investasi/trading ada di tangan investor setelah mengetahui segala keuntungan dan risikonya.

Gunakan platform atau aplikasi yang sudah resmi terdaftar dan beroperasi secara legal di Indonesia. Platform jual-beli cryptocurrency yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI dapat dilihat di sini.

author
Anisa Giovanny

Editor

arrow

Terpopuler

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...

#SemuaBisaCrypto

Belajar aset crypto dan teknologi blockchain dengan mudah tanpa ribet.

Coinvestasi Update Dapatkan berita terbaru tentang crypto, blockchain, dan web3 langsung di inbox kamu.